tvOnenews.com - Tiket pertandingan Vietnam vs timnas Indonesia di Piala AFF 2024 hampir habis, sebagai bukti suporter tim Golden Star Warriors sangat ingin menyaksikan tim kesayangannya balas dendam.
Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong tergabung di grup B bersama Laos, Vietnam, Myanmar, dan Filipina.
Piala AFF yang berlangsung pada 8 Desember 2024 sampai 5 Januari 2025 itu akan laga yang ditunggu banyak penggemar.
Hal ini karena timnas Indonesia akan berkompetisi di turnamen Asia Tenggara di tengah jeda laga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Telah banyak tim yang bangga sekaligus iri dengan pencapaian timnas Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Di sisi lain, Vietnam yang menjadi tim musuh bebuyutan timnas Indonesia di Asia Tenggara itu bakal bertemu di laga ketiga grup B.
Timnas Indonesia terlebih dahulu mengawali laga perdana di Piala AFF 2024 untuk menghadapi Myanmar dan Laos.
Load more