LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Resky, korban selamat kecelakaan Kapal Evelyn Calisca 01, didampingi aparat kepolisian tiba di Pelabuhan SBP Tanjungpinang
Sumber :
  • Antara

Ini Kesaksian Penumpang korban selamat Kapal Speedboat Evelyn Calisca 01 yang Terbalik di Perairan Pulau Burung

Resky Arianto masih ingat betul detail bagaimana tubuhnya terlempar lebih kurang 20 meter dari atas Kapal Speedboat Evelyn Calisca 01 saat mengalami kecelakaan.

Minggu, 30 April 2023 - 05:10 WIB

Tanjungpinang, tvOnenews.com - Resky Arianto masih mengingat betul detail bagaimana tubuhnya terlempar lebih kurang 20 meter dari atas Kapal Speedboat Evelyn Calisca 01 yang ia tumpangi saat mengalami kecelakaan di sekitar perairan Pulau Burung, Provinsi Riau.

Hari Kamis (27/4/2023) siang, kondisi cuaca di laut Pulau Burung dan sekitarnya terpantau normal dan mendukung aktivitas pelayaran Kapal Speedboat Evelyn Calisca 01 yang bertolak dari Pelabuhan Pelindo Tembilahan, Kabupaten Indragiri Hilir, Provinsi Riau, menuju Pelabuhan Sri Bintan Pura (SBP) di Kota Tanjungpinang, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri).

Beberapa saat setelah lepas tali tempat tambat, kapal speedboat yang mengangkut puluhan penumpang tersebut berlayar melaju seperti biasanya tanpa ada kendala apa pun. Sejumlah penumpang kapal cepat itu juga terlihat asyik bercengkerama dengan keluarga atau penumpang lainnya yang duduk di deretan kursi sebelahnya.

Termasuk di dalamnya, Resky Arianto, pemuda asal Ganet, Kota Tanjungpinang, yang ikut menyeberang bersama adik, abang, kakak ipar, serta sejumlah keponakan.



Mereka sekeluarga baru saja merayakan Idul Fitri 1444 Hijriah/2023 di Tembilahan dan dalam perjalanan pulang usai mudik lintas provinsi itu.

Sekitar satu jam perjalanan meninggalkan pelabuhan, Resky dan seorang adiknya beranjak meninggalkan kursi duduk menuju dek atau bagian atas kapal untuk sekadar bersantai menikmati kencangnya tiupan angin laut.

Awalnya semua berjalan aman dan lancar, sampai pada suatu ketika terdengar suara benturan keras dari bagian bawah kapal,  sepertinya menabrak benda yang diduga sebatang kayu.

Saat benturan terjadi itulah, Resky bersama adiknya terpental lalu tercebur ke dalam laut, jauh meninggalkan kapal yang ditumpangi keduanya.

Sementara keadaan kapal Speedboat Evelyn Calisca 01, seketika miring lalu tiba-tiba terbalik di tengah laut, yang diduga akibat hilang kendali.

Resky dan adiknya berupaya menyelamatkan diri dengan menjangkau pelampung dari tumpahan barang-barang penumpang kapal, seperti koper dan ransel.

Keduanya berhasil mengapung di permukaan laut dengan bantuan peralatan seadanya sambil berenang menghampiri kapal Evelyn Calisca 01 yang sudah terbalik itu guna memastikan kondisi keluarga.

Dia kemudian mendapati semua keluarganya berhasil selamat keluar dari kapal terbalik itu dengan memegang bagian badan kapal yang masih terapung.

"Saat itu yang ada di pikiran saya menyelamatkan keluarga. Saya tidak tahu bagaimana nasib penumpang lainnya, apakah mereka terjebak di dalam kapal atau tidak," kata Resky saat tiba di pelabuhan SBP Tanjungpinang, Sabtu (29/4/2023).

Resky menyaksikan sendiri bagaimana suasana di atas kapal yang tadinya hening, namun sesaat berubah menjadi petaka memilukan.

Sejumlah penumpang yang lebih dulu lolos dari jebakan kapal terbalik berteriak histeris sembari berusaha menyelamatkan diri dan keluarga masing-masing.

Kejadiannya sangat cepat, sekitar pukul 13.40 WIB. Dalam hanya hitungan detik, kapal sudah terbalik di laut.

Penumpang lainnya, Arfan, warga Kabupaten Bintan, Provinsi Kepri, juga menceritakan perjuangannya bersama sang istri bisa selamat dari balik peristiwa Kapal Evelyn Calisca 01 yang terbalik itu.

Saat detik-detik kapal akan terbalik, ia yang duduk di kursi depan itu lekas memegang erat tangan sang istri untuk meraih pintu keluar masuk penumpang kapal yang berada tak jauh dari posisi tempat duduknya.

Diselimuti rasa panik, sambil berdoa kepada Allah Swt. Arfan dan istri akhirnya berhasil keluar dari dalam kapal yang terbalik itu. Keduanya bertumpu pada badan kapal yang timbul sambil menunggu pertolongan datang.

Sementara, menurut kesaksiannya, sejumlah penumpang yang duduk di bagian kursi tengah kapal terjebak dan tak bisa keluar ke permukaan laut.

"Alhamdulillah. Bersyukur, karena kami masih diberikan keselamatan oleh Allah Swt.," ucapnya.

Selang tak lama pasca-kejadian kapal cepat itu terbalik, sejumlah kapal/pompong yang kebetulan melintas di area lokasi kejadian langsung membantu evakuasi beberapa korban penumpang yang tengah mengapung di laut.

Mereka yang terdiri atas penumpang dewasa dan sejumlah anak itu lantas dibawa ke Pelabuhan Sungai Guntung, Provinsi Riau. Sebagian lagi mendapatkan perawatan medis di rumah sakit terdekat.

Penanganan korban

Setidaknya ada sekitar 38 warga Kota Tanjungpinang yang sementara terdata selamat dalam insiden Kapal Evelyn Calisca 01 yang terbalik tersebut.

Sebanyak 16 orang di antaranya sudah dipulangkan dari Pelabuhan Sungai Guntung ke Pelabuhan Internasional SBP Tanjungpinang, sekitar pukul 16.00 Wib, Sabtu, menggunakan Kapal Terubuk Express.

Mereka ini didominasi orang dewasa dan beberapa anak usia bawah 5 tahun, sedangkan selebihnya, masih berada di Tembilahan sambil menunggu pemulangan selanjutnya ke Tanjungpinang.

Setelah sampai di pelabuhan, ke 16 korban tersebut difasilitasi pulang ke rumah masing-masing dengan menaiki bus yang disediakan Polresta Tanjungpinang bersama instansi terkait.

Ada juga di antara para korban yang dijemput langsung oleh pihak keluarga.

Polisi turut menyiapkan pendampingan psikologis terhadap para korban kapal terbalik ini. Dari hasil pemeriksaan awal, tak ada tanda-tanda trauma berlebihan yang menyelimuti mereka.

Meski demikian, kepolisian tetap membuka layanan konsultasi psikologis melalui Whatsapp hingga posko informasi bagi korban kecelakaan Kapal Evelyn Calisca 01 di depan pintu masuk Pelabuhan SBP Tanjungpinang.

Polresta Tanjungpinang terus berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait di Provinsi Riau soal jumlah total korban kecelakaan Kapal Evelyn Calisca 01, khususnya warga daerah setempat.

Berdasarkan data sementara, 12 orang penumpang ditemukan meninggal akibat peristiwa kapal terbalik yang baru beroperasi dua bulan tersebut.

Salah seorang ialah warga asal Kota Tanjungpinang, Andrian (30 tahun), yang jenazahnya sudah tiba dan dikebumikan di TPU Sungai Carang, Jumat (28/4/2023) malam.

Sampai saat ini tim gabungan di Provinsi Riau masih fokus melakukan evakuasi terhadap korban selamat dan meninggal. Juga masih mencari korban yang belum ditemukan.

Baca Juga :

Diberitakan sebelumnya, 16 Warga Tanjungpinang korban selamat tragedi terbaliknya Speedboat SB Evelyn Calisca 01 di Pulau Burung Tembilahan, Indragiri Hilir (Inhil) Riau tiba di Tanjungpinang, Kepulauan Riau.

Korban selamat ini diantar dari pelabuhan Sei Guntung Inhil, Riau menggunakan speedboat SB Terubuk Express 03, bersandar di pelabuhan Sri Bintan pura (SBP) Tanjungpinang, Sabtu (29/4/2023) petang.

Halaman Selanjutnya :
Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Baca Doa Sunnah Nabi Muhammad SAW ini 100 Kali Usai Shalat Dhuha, Kata Ustaz Syafiq Riza Basalamah Jangan Cuma yang Umum

Baca Doa Sunnah Nabi Muhammad SAW ini 100 Kali Usai Shalat Dhuha, Kata Ustaz Syafiq Riza Basalamah Jangan Cuma yang Umum

Ustaz Syafiq Riza Basalamah membagikan amalan doa setelah shalat Dhuha masih menjadi rahasia. Bacaan ini merupakan sunnah Nabi Muhammad SAW saat minta hajat.
Kejujuran Sarwendah soal Betrand Peto, Akui kini Onyo Sudah Mulai Berani Bicara soal Cinta: Dia Bilang ke Aku Kalau…

Kejujuran Sarwendah soal Betrand Peto, Akui kini Onyo Sudah Mulai Berani Bicara soal Cinta: Dia Bilang ke Aku Kalau…

Baru-baru ini, Sarwendah ungkap kejujuran soal Betrand Peto yang kini makin leluasa bicara cinta. Bagaimana cara Onyo mengungkap perasaan cintanya? Baca di sini
Kalahkan 4 Negara Besar Menuju Playoff AEG 2024, Vivian Beberkan Rahasia Timnas Indonesia MLBB Putri

Kalahkan 4 Negara Besar Menuju Playoff AEG 2024, Vivian Beberkan Rahasia Timnas Indonesia MLBB Putri

Timnas Indonesia esport Mobile Legends: Bang-Bang (MLBB) putri melaju mulus ke babak playoff Asian Esports Games (AEG) 2024 dengan mengalahkan 4 negara. Vivian
Tanpa Maarten Paes, Media Vietnam Anggap Remeh Gawang Timnas Indonesia Bakal Gampang Dibobol di Piala AFF 2024: Kesempatan untuk Incar Gol dan...

Tanpa Maarten Paes, Media Vietnam Anggap Remeh Gawang Timnas Indonesia Bakal Gampang Dibobol di Piala AFF 2024: Kesempatan untuk Incar Gol dan...

Maarten Paes tidak masuk dalam daftar 33 pemain Timnas Indonesia yang dibawa pelatih Shin Tae-yong ke turnamen sepakbola antarnegara ASEAN tersebut.
Bersiap Hadapi Musim Hujan, Jusuf Kalla Beri Perintah Khusus ke PMI

Bersiap Hadapi Musim Hujan, Jusuf Kalla Beri Perintah Khusus ke PMI

Ketua Umum Palang Merah Indonesia (PMI) Jusuf Kalla menekankan pentingnya kesiapsiagaan PMI menghadapi musim hujan yang diperkirakan mencapai puncaknya dalam tiga bulan ke depan.
Inilah Boy Thohir, Sang Calo Tanah yang Kini Jadi Pemilik Adaro Energy dengan Kekayaan Rp40,3 Triliun

Inilah Boy Thohir, Sang Calo Tanah yang Kini Jadi Pemilik Adaro Energy dengan Kekayaan Rp40,3 Triliun

Sosok dari Garibaldi Thohir atau Boy Thohir yang dulunya adalah seorang calo tanah dan kini menjadi pemimpin PT Adaro Energy dengan kekayaan Rp40,3 triliun.
Trending
Jurnalis Korea Selatan Akui Terkejut Ketika Meliput Pertandingan Timnas Indonesia, Tagar STY Out Sekejap Berubah Jadi Pujian

Jurnalis Korea Selatan Akui Terkejut Ketika Meliput Pertandingan Timnas Indonesia, Tagar STY Out Sekejap Berubah Jadi Pujian

Memperkenalkan diri sebagai Football Bohemian, Kim Tae-seok menceritakan atmosfer Stadion Gelora Bung Karno saat Timnas Indonesia menjamu Jepang dan Arab Saudi.
Keponakan Megawati, Alwin Jabarti Kiemas Jadi Tersangka Judi Online Komdigi, Begini Respons Tegas PDIP

Keponakan Megawati, Alwin Jabarti Kiemas Jadi Tersangka Judi Online Komdigi, Begini Respons Tegas PDIP

PDIP buka suara berita soal keponakan Megawati Soekarnoputri, yakni Alwin Jabarti Kiemas yang ditetapkan sebagai tersangka kasus judi online. Begini katanya..
Bawa-bawa Erick Thohir Media Malaysia Soroti Timnas Indonesia yang Tak Turunkan Kekuatan Penuh di Piala AFF 2024

Bawa-bawa Erick Thohir Media Malaysia Soroti Timnas Indonesia yang Tak Turunkan Kekuatan Penuh di Piala AFF 2024

Sejumlah pemain top mulai dari Maarten Paes, Calvin Verdonk hingga Jay Idzes tidak dipanggil pelatih Shin Tae-yong untuk pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia
Top 3 Bola: Kata Calvin Verdonk soal Suporter Garuda, Vietnam Makin Panik Lihat Timnas Indonesia, Maarten Paes Hampir Menyerah Jadi Pemain Bola

Top 3 Bola: Kata Calvin Verdonk soal Suporter Garuda, Vietnam Makin Panik Lihat Timnas Indonesia, Maarten Paes Hampir Menyerah Jadi Pemain Bola

Berikut 3 artikel bola terpopuler di tvOnenews.com pada Senin (25/11/2024). Kabar seputar pemain Timnas Indonesia masih menjadi yang paling banyak diminati.
Bertahun-tahun pakai Doa Iftitah dengan Inni Wajjahtu saat Shalat, Apakah Benar? Ustaz Adi Hidayat Tegaskan Kalau Nabi Muhammad SAW...

Bertahun-tahun pakai Doa Iftitah dengan Inni Wajjahtu saat Shalat, Apakah Benar? Ustaz Adi Hidayat Tegaskan Kalau Nabi Muhammad SAW...

Dalam penjelasannya, Ustaz Adi Hidayat Sebut itu hukumnya ini. Doa iftitah juga mempunyai keutamaan dahsyat jika diamalkan dalam shalat. Simak penjelasannya....
Profil Alwin Jabarti Kiemas, Jadi Tersangka Judi Online Komdigi Keponakan Megawati Ini Punya Karier yang Mentereng

Profil Alwin Jabarti Kiemas, Jadi Tersangka Judi Online Komdigi Keponakan Megawati Ini Punya Karier yang Mentereng

Kasus judi online di lingkungan Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) kini seret keponakan Megawati Soekarnoputri, Alwin Jabarti Kiemas. Ini profilnya!
Ustaz Adi Hidayat Ungkap Kebiasaan Bersalaman Usai Shalat dalam Islam Tidak Wajib tapi Lebih Utamanya Ini

Ustaz Adi Hidayat Ungkap Kebiasaan Bersalaman Usai Shalat dalam Islam Tidak Wajib tapi Lebih Utamanya Ini

Mengutip ceramah Ustaz Adi Hidayat, soal hukum bersalaman atau berjabat tangan ketika selesai shalat berjamaah. Simak penjelasan lengkapnya, lebih utama yaitu..
Selengkapnya
Viral