Biaya Haji 2023 Rp49 Juta, Per Jemaah Gunakan Dana Nilai Manfaat Rp40 Juta, Menag Ingatkan Ini.
Sumber :
  • Istimewa

Biaya Haji Turun Rp8 Juta, Telah Disepakati Jadi Rp90 Juta

Kamis, 16 Februari 2023 - 17:17 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH) 2023 dipastikan turun.

Pemerintah dan Komisi VIII DPR telah menyepakati rata-rata BPIH 2023 sebesar Rp90.050.637,26.

Jumlah ini turun sekitar Rp8 juta lebih sedikit dibanding usulan awal pemerintah.

“Setelah melalui pembahasan yang cukup panjang, alhamdulillah sudah BPIH tahun ini sudah disepakati. DPR dan Pemerintah sepakat BPIH sebesar Rp90 juta,” terang Juru Bicara Kementerian Agama Anna Hasbie di Jakarta, Rabu (15/2/2023).

Menurut Anna, dalam Raker bersama Komisi VIII pada 19 Januari 2023, Kementerian Agama mengusulkan rerata BPIH 2023, sebesar Rp98.893.909,11 dengan komposisi Bipih sebesar Rp69.193.734,00 (70%) dan nilai manfaat (optimalisasi) sebesar Rp29.700.175,11 (30%). 

Usulan ini berangkat dari pentingnya memperhatikan aspek keadilan dan kesinambungan pengelolaan dana haji dalam kebijakan pemanfaatan hasil pengembangan dana haji atau nilai manfaat.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:10
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
Viral