- tim tvOne/Eko Hadi
Viral Dugaan Pesta Gay di Bogor, PHRI Akui Sulit Pantau dan Komunikasi Terhadap Menjamurnya Kafe
Menurut Yuno, permasalahan lainnya adalah banyaknya kafe dan resto yang belum bergabung dengan PHRI membuat sulitnya pemantauan atau komunikasi.
"Kalau ke anggota sendiri sih yang memang saya kenal ya saya beri arahan dan himbauan," ungkap Yuno.
Sebelumnya, publik dihebohkan dengan viralnya dua orang pemuda yang tengah seolah dijodohkan.
Acara tersebut diadakan di sebuah kafe yang berada dalam wilayah Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor.
Dalam video berdurasi 28 detik itu terlihat kedua tangan pemuda disatukan dengan menggunakan borgol mainan berwarna merah oleh seorang pembawa acara.
Acara tersebut dilaksanakan pada Sabtu (11/2/2023). Namun baru viral kemarin usai perayaan Valentine.
Pihak Muspika telah meminta klarifikasi dari pihak kafe terkait acara tersebut dan pengelola serta pemilik kafe menolak tudingan bahwa acara tersebut berkaitan dengan LGBT. (ehs/put)