Dugaan Koleksi Mobil Milik Kepala Bea Cukai Yogya, Eko Darmanto.
Sumber :
  • Istimewa

Kemenkeu Minta Kepala Bea Cukai Yogyakarta Eko Darmanto Dicopot, Imbas Pamer Harta di Medsos

Rabu, 1 Maret 2023 - 17:08 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Kepala Kantor Bea Cukai Yogyakarta, Eko Darmanto, diminta oleh pihak Kementerian Keuangan (Kemenkeu) segera dicopot dari jabatannya.

Hal ini disampaikan langsung oleh Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu), Suahasil Nazara saat konferensi pers, di Kantor Direktorat Jenderal Perimbangan Keuangan Kementerian Keuangan, Jakarta Pusat, Rabu (1/3/2023).

Suahasil meminta Direktorat Jenderal Bea dan Cukai Askolani, segera membebastugaskan Eko Darmanto yang kerap memamerkan harta kekayaan di media sosial.

"Dalam rangka memudahkan pemeriksaan, saya menginstruksikan Dirjen Bea dan Cukai segera yang bersangkutan dibebastugaskan pencopotan dari jabatannya," kata dia.

Kendati demikian, Eko Darmanto mengakui kesalahannya dalam memamerkan sikap hedonisme di media sosial.

"Terkait pamer harta, yang bersangkutan telah mengakui kesalahan dan berjanji akan memperbaiki," pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya, setelah pejabat pajak Rafael Alun Sambodo, publik kembali dihebohkan dengan kabar serupa yang diduga dari pejabat lain di lingkungan Kementerian Keuangan anak buah Sri Mulyani. Seorang pria bernama Eko Darmanto yang diduga menjabat sebagai Kepala Kantor Bea Cukai Yogyakarta dikabarkan juga memiliki harta fantastis. 

Kabar tersebut diunggah oleh akun twitter @LatuconsinaAjit. Dalam cuitannya, ia mempertanyakan seorang PNS yang memiliki koleksi beberapa mobil mewah.

"Seorang PNS punya bbrp mobil mewah tahun masih baru kayak gini apa gak jadi tanda tanya dapatnya dari mana ya? Kecuali kalau dia punya penghasilan lain yg lumayan di luar gaji PNS. Dari profilnya di mbah Google, orang ini Kepala BC Jogja. #BeaCukaiHedon cc @KemenkeuRI @prastow," demikian tulis akun tersebut, dikutip Selasa (28/2/2023). (agr)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral