- Istimewa
Federasi Rusia Tetap Buka Peluang Kelanjutan Investasi Rel Kereta Api dan Pembangkit Listrik Nuklir di Kalimantan
Dikatakan Lyudmila Vorobieva, pemindahan Ibu Kota Negara Indonesia dari Jakarta ke Provinsi Kalimantan Timur, membutuhkan banyak investasi dan Rusia siap bersinergi.
“Investasi rencana infrastruktur sudah Presiden Rusia, Vladimir Putin dan Presiden Indonesia, Joko Widodo di Moscow, Kamis, 30 Juni 2022,” ujar Lyudmila Vorobieva.
Dikatakan Lyudmila Vorobieva, realisasi investasi pembangunan rel kereta api di Kalimantan sangat dibutuhkan untuk menunjang pembangunan Ibu Kota Negara di Provinsi Kalimantan Timur.
Rencana pembangunan pembangkit listrik tenaga nuklir di Kalimantan, menurut Lyudmila Vorobieva, sudah beberapa kali dibahas, termasuk dengan Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat.
Menurut Lyudmila Vorobieva, realisasi pembangunan pembangkit listrik tenaga nuklir masih menunggu tingkat kajian lebih lanjut dari Indonesia.
“Pembagunan pembangkit tenaga nuklir cocok untuk Kalimantan Barat, karena aman dan ancaman gempa bumi,” ujar Lyudmila Vorobieva.
Diungkapkan Lyudmila Vorobieva, Rusia memiliki sumberdaya manusia yang cukup untuk mendukung Indonesia di dalam pembangunan rel kereta api di Kalimantan dan pembangunan pembangunan listrik tenaga nuklir.