Air Laut Tercemar Limbah Kapak.
Sumber :
  • Yohannes

Air Laut di Pelabuhan Wae Wole Diduga Tercemar Limbah Kapal

Kamis, 21 Oktober 2021 - 01:47 WIB

 Dalam video yang beredar pada 16 Oktober 2021, tampak anak buah kapal (ABK) Artha Prima sedang membersihkan dek sehingga debu semen bercampur minyak mengalir ke laut.

 Meski mengakui adanya video pencemaran air laut di Wae Wole, Husni berdalih tidak mengantongi bukti bahwa kapal tersebut melakukan pencucian dek kapal saat berlabuh di Wae Wole dari tanggal 12-15 Oktober 2021.

 “Mencuci bahan limbah di pelabuhan itu tidak boleh bapak, untuk cucinya tidak boleh tapi untuk pengisian air balas untuk stabilitas kapal itu boleh karena untuk menjaga keselamatan kapal dan ABK supaya seimbang saat berlayar,” sebut Husni.

 “Kaitan dengan video yang beredar itu di pinggir pantai sumbernya, kami juga tidak tahu asalnya dari mana apakah dari nelayan setempat ataukah dari kapal kami juga masih mendalami kami juga tidak bisa mengambil langsung kesimpulan jadi kami cari tahu dulu,” ujarnya menambahkan.

 Karena dipandang sebagai pelanggaran, lanjut Husni, dirinya telah menyampaikan teguran lisan yang dibalas dengan klarifikasi dan bantahan dari pihak Artha Prima.

“Kami sudah tegur nanti tetap buatkan teguran tertulis. Jadi jawaban mereka ini bukan pembersihan tapi pengisian air balas saja,” imbuh dia lagi.

Dia pun memastikan berita pencemaran air laut seluas 3 hektar di Wae Wole oleh media tidak benar. Apalagi katanya, nelayan Wae Wole tidak melayangkan pengaduan kepada pihak pelabuhan terkait dugaan pencemaran air laut di pelabuhan yang berada tak jauh dari pelabuhan Fery Aimere tersebut.

Berita Terkait :
1
2
3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral