Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono.
Sumber :
  • tim tvone/Abdul Gani Siregar

Pj Gubernur DKI Jakarta Pastikan Tak Ada Gelaran Sholat Ied di JIS

Kamis, 6 April 2023 - 01:00 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono menegaskan bahwa tidak akan digelar sholat Idul Fitri di Jakarta Internasional Stadium (JIS) tahun 2023.

"Enggak (salat Ied di JIS), ohiya salatnya di sini aja (di Balai Kota DKI Jakarta)," kata Heru saat ditemui di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (5/4/2023).

Eks Wali Kota Jakarta Utara ini pun tidak menjelaskan alasan mengapa gelaran Salat Ied tahun ini ditiadakan di JIS.

"Enggak ada alasan apa-apa," pungkasnya.

Sebelumnya, Direktur Utama (Dirut) PT Jakarta Propertindo (JakPro), Iwan Takwin menjawab permintaan anggota Komisi B DPRD DKI Jakarta Achmad Yani terkait semarak salat Ied di Jakarta Internasional Stadium (JIS).

Iwan Takwin menegaskan bahwa permintaan ini akan segera dikoordinasikan bersama dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:16
43:11
04:17
01:49
02:45
04:20
Viral