Dok. Arus Balik di Kota Batu.
Sumber :
  • tim tvOne/Edi Cahyono

Pengamat Tegaskan Penundaan Halalbihalal Instansi Pemerintah Tidak Ada Korelasi dengan Arus Balik

Selasa, 25 April 2023 - 20:40 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) ad interim Mahfud MD menegaskan bahwa penundaan kegiatan halalbihalal di instansi pemerintah agar ASN fokus terhadap pelayanan publik terutama yang berkaitan dengan arus balik.

Sementara, Pengamat Kebijakan Publik, Trubus Rahadiansyah mengatakan tidak ada korelasi penundaan acara halalbihalal pemerintah dengan arus balik. Ini hanya upaya pemerintah memberi ruang bagi ASN berlibur panjang.

“Kalau itu tidak ada korelasi, menurut saya berdampak pada layanan publik tapi yang jelas dengan kaitan kemacetan itu sebenarnya hal yang ini tidak ada korelasi tapi dikait-kaitkan,” kata dia, saat dihubungi tvOnenews.com, Selasa (25/4/2023).

Menurut dia dari dulu setiap lebaran di indonesia selalu mengalami kemacetan, sehingga kebijakan tersebut tidak relevan dengan situasi arus balik.

“Justru yang menimbulkan persoalan kemacetan itu kan hanya tol Cipali, Semarang, Jawa Tengah saja, sampai Bandung juga. Tapi kan tidak menimbulkan kemacetan di Kabupaten/Provinsi lain misalnya Sulawesi, dan Kalimantan,” singgungnya.

Sehingga dia menilai kebijakan penundaan halalbihalal jika dikaitkan dengan arus balik sangat berlebihan. Sementara melakukan pelayanan publik memang menjadi tugas pokok dan fungsi ASN.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:05
04:58
02:45
02:08
05:28
03:12
Viral