- Tim tvOne/Rizki Amana
VIRAL Aksi Koboi Jalanan 'Sok Jago' Tenteng Pistol di Exit Tol Tomang, Kini Muka Pucat Diringkus Polisi
Jakarta, tvOnenews.com - Pelaku aksi koboi jalanan di Exit Tol Tomang Jakarta Barat 'melempem' saat diringkus polisi.
Pria bertubuh gempal pelaku aksi koboi jalanan itu tampil berbeda saat digelandang pihak kepolisian ke Gedung Ditreskrimum Polda Metro Jaya.
Sebab, si koboi jalanan yang bernama David Yulianto terlihat 'melempem' saat digiring pihak kepolisian ke depan awak media.
Sikap tersebut berbanding terbalik saat dirinya bersikap tengil dan 'sok jago' bagai koboi jalanan saat memukul dan menodongkan sepucuk senjata api (senpi) ke seorang sopir taksi online di ruas Exit Tol Tomang.
Tak hanya itu, sikap tengilnya saat menjadi koboi jalanan semakin tertunduk saat berkendara menggunakan mobil sedan Mazda berpelat nomor dinas Polri palsu.
Terdiam dengan wajah pucat diperlihatkan pelaku saat ditampilkan ke depan awak media dengan pakaian tahanan Polda Metro Jaya berwarna oranye.
"Hasil dari proses perkembangan proses penyelidikan sudah dinaikkan ke proses penyidikan dengan ditetapkan atas nama David Yulianto dalam keterangannya yang bersangkutan karyawan swasta," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko dalam konferensi persnya, Jakarta, Jumat (5/5/2023).
Trunoyudo menuturkan saat ini sosok pria bertubuh gempal tersebut telah ditetapkan polisi sebagai tersangka.
Diketahui, seorang pemuda bak aksi koboi jalanan bersikap arogan dengan membawa sepucuk senjata api (Senpi) di ruas Exit Tol Tomang, Jakarta Barat.
Bahkan, pemuda tersebut turut serta didapati menggunakan mobil sedan dinas polisi berpelat nomor 10011-VII saat melangsungkan aksi koboi tersebut.
Bahkan, dalam video beredar yang didapati tim tvOnenews.com pada Jumat (5/5/2023) terlihat pelaku aksi koboi tersebut berulang kali melakukan pemukulan terhadap pengemudi mobil bernama Hendra yang diketahui merupakan seorang sopir taksi online.
Tak hanya memukul, pelaku aksikobi berplat nomor polisi itu turut serta mencaci sopir taksi online yang tengah mengantar penumpangya itu.
Sontak video aksi koboi jalanan menggunakan mobil dinas polisi viral pada sejumlah media sosial.
Aksi koboi jalanan tersebut turut serta diketahui terjadi pada Kamis (4/5/2023) di ruas Jalan Exit Tol Tomang.
"Apa a*g udah motong gue nggak ada bilang sorry sorry-nya lu a*g. Gue catet pelat lu gue cari. Lu nantang? sini turun n**t," ucap pria pelaku aksi koboi jalanan saat didapat dari video yang beredar dikutip pada Jumat (5/5/2023).
Koboi Jalanan di Exit Tol Tomang Ganti Pelat Nomor Polri
Detik-detik rekaman video pihak kepolisian mencokok pelaku aksi koboi jalanan yang beraksi dengan mengendarai mobil berpelat nomor dinas polisi dan membawa sepucuk senjata api (senpi) di ruas jalan Exit Tol Tomang, Jakarta Barat.
Dalam rekaman video yang berdurasi sekira 1.56 detik itu pihak kepolisian sempat melayangkan sejumlah pertanyaan kepada pria bertubuh gempal yang merupakan pelaku aksi koboi jalanan tersebut.
Pertanyaan tersebut turut serta dilayangkan berupa plat nomor dinas Polri palsu yang digunakan pelaku pada mobil sedan Mazda yang digunakan saat melakukan aksi koboi jalanannya.
Pelaku pun mengaku plat nomor palsu itu telah diganti kepada pihak kepolisian yang menangkapnya.
"Pelatnya sudah diganti belum?," tanya penyidik diikuti pada Jumat (5/5/2023).
"Sudah diganti," jawab pelaku.
"Senpinya?," tanya lagi penyidik.
"Ada di orang yang di depan itu semua (penyidik, Red)," jawab pelaku
Dicokok Polisi di Apartemen Tangsel
Pihak kepolisian mencokok pemuda bertubuh gempal yang berlagak aksi koboi jalanan di Exit Tol Tomang, Jakarta Barat dengan aksinya membawa sepucuk senjata api (senpi) sembari mengendarai mobil berplat dinas Polri palsu.
Hal itu disampaikan oleh Direktur Reserse Kriminal Umum (Direskrimum) Polda Metro Jaya, Kombes Hengki Haryadi kepada awak media.
"Tertangkap tim gabungan Polda Metro Jaya. Krimum, Krimsus dan Polres Jakarta Barat," ungkapnya.
Hengki menuturkan pelaku aksi koboi jalanan yang memukul hingga penodong senpi tersebut ditangkap tim gabungan.
Menurutnya penangkapan pelaku tersebut berlangsung di kawasan Serpong, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).
"(Tertangkap) di Apartemen M Town Residence, Serpong," ungkapnya. (raa/ebs/muu)