- Istimewa
Tingkatkan Kemampuan Komunitas Lokal, Bakrie Center Foundation Gelar Pitching Day
Jakarta, tvOnenews.com - Tahun ini Bakrie Center Foundation kembali menyelenggarakan Leadership Experience & Development Program (LEAD Indonesia) untuk yang keempat kalinya.
Sejak Februari 2023, 28 lembaga dari 4 cluster, yaitu cluster Eliminasi TBC, Pendidikan Anak Pra-Sejahtera, Lingkungan dan Lanjut Kuliah terpilih sebagai peserta LEAD Indonesia 2023.
Seluruh peserta telah mengikuti sesi mini training untuk pembekalan materi mengenai bagaimana membuat desain program yang efektif dan mampu menarik kolaborasi untuk pendanaan lembaga.
Setelah sesi mini training, secara intensif peserta LEAD Indonesia 2023 juga mengikuti sesi mentoring.
Para mentor berasal dari berbagai lembaga mitra BCF, yaitu Stop TB Partnership Indonesia, Yayasan Mentari Meraki Asa, Greeneration Foundation, Yayasan Bakrie Amanah,Up Scale Academy, Benua Lestari Indonesia, Cendekiawan Kampung dan Waste Solution Hub.
Setelah melalui proses mentoring dan pendalaman konsep program sosial, tiba saatnya para peserta mempresentasikan rancangan program kolaboratif dari masing-masing cluster.
Pitching Day LEAD Indonesia 2023 dilaksanakan pada Kamis hingga Jumat, 11-12 Mei 2023 secara daring.