Direktur Operasi dan Keselamatan PT TransJakarta Daud Joseph di Balai Kota DKI, Jakarta Pusat, Senin (15/5/2023).
Sumber :
  • ANTARA/Siti Nurhaliza

Targetkan Waktu Tempuh 35 Menit ke Beberapa Titik, Ini yang akan Dilakukan TransJakarta

Senin, 15 Mei 2023 - 22:58 WIB

Selain itu, TransJakarta juga meningkatkan pengamanan di sepanjang koridor bus untuk mengurangi waktu tempuh layanan TransJakarta dari satu titik ke titik lainnya sehingga dapat tercapai waktu tempuh 35 menit.

Yang jadi kunci utama adalah bagaimana proteksi pada saat kendaraan TransJakarta ini menuju ke titik tujuan, yaitu dalam koridor.

"Bagaimana keamanan dalam koridor supaya bus itu tetap bisa menempuh kecepatan yang optimal," kata Joseph.

PT TransJakarta juga akan berkoordinasi dengan TNI-Polri dan Dinas Perhubungan (Dishub) DKI untuk mengamankan koridor TransJakarta yang masih banyak dilalui kendaraan bermotor.

"Makanya ke depan kalau setiap titik-titik perlintasan itu dijaga dan dilakukan pengawasan secara konsisten terutama sekarang kan Kepolisian juga dapat melakukan tilang lagi seperti dahulu. Ini bisa jadi tindakan pengamanan yang baik," kata Joseph.

TransJakarta juga akan menambah portal di jalur yang masih belum diportal untuk mencegah kendaraan motor memaksa masuk ke koridor. (ant/Mii)

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
06:27
04:15
03:10
02:14
01:41
02:25
Viral