Sumber :
- Jo Kenaru
Kisah Maria, Penjual Kue di Manggarai NTT yang Tak Punya Rumah Tapi Bisa Sekolahkan Anak-Anak Miskin
Kamis, 4 November 2021 - 08:07 WIB
Ayahnya Bernabas Nggalang sudah lama wafat sementara ibunya Agata Koja meninggal dunia saat Maria masih berumur tiga tahun.
Maria mengaku sudah lama hidup berjauhan dengan dua orang adiknya, Dortea Di dan si bungsu Milkior Janda.
Dia menuturkan,ketiganya menghabiskan masa kecil di pondok milik keluarga mereka di Kampung Longka Lempang Paji.
“Bahkan datang sekolah dari pondok itu. Jalan kaki lumayan jauh. Saya putus sekolah kelas 5 SD,” tuturnya.
Merantau Sejak Usia 14 Tahun
Kampung Longka menyimpan banyak pilu dan sudah lama sekali ia tidak ke kampung tempatnya dilahirkan itu.
Dia meninggalkan kampung tersebut saat saat berumur 14 tahun atau 36 tahun silam. Dia merantau ke Ruteng pada bulan Mei 1985. Usia Maria saat ini 54 tahun.