- tim tvone - rika pangesti
Konsolidasi PDIP, Ganjar Pranowo Sebut DKI Jakarta Selalu Berbeda
"Pak Sekjen, ranting suaranya paling keras. Jadi, sudah pas kalau ranting akan menjadi ujung tombak perjuangan kita. Karena ranting yang paling tahu apa yang terjadi di sekitarnya," kata Ganjar.
Gubernur Jawa Tengah itu juga mengisahkan perjalannya di Cirebon. Dia merasa generasi Z di Cirebon sangat kreatif.
"Saya mau tunjukkan untuk Jakarta, karena Jakarta ini sangat khas, Jakarta itu penuh dengan akses yang baik, digitalisasi saya kira pada posisi yang puncak, masyarakat melek teknologi," jelas dia.
Sebelumnya, Bakal Calon Presiden (bacapres) 2024 dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Ganjar Pranowo tiba di Basket Hall Senayan, Jakarta Pusat pada Minggu (4/6/2023) siang.
Pantauan tvonenews.com di lokasi, Ganjar tiba dengan mengenakan kemeja berkelir merah, peci hitam dan berkalung bunga.
Kedatangan Ganjar disambut dengan tarian budaya khas betawi, Sirih Kuning. Kemudian diikuti yel yel dukungan "Ganjar Presiden" yang menggema dipekikkan para kader.
Tampak ribuan kader PDI Perjuangan (PDIP) se-DKI Jakarta memenuhi Hall Basket Senayan, Jakarta Pusat menyambut kedatangan Ganjar Pranowo dalam Konsolidasi Akbar Pemenangan Pemilu Legislatif dan Pemilu Presiden 2024.