Ilustrasi: Bakar diri.
Sumber :
  • viva.co.id

Anak Jalanan Nekat Bakar Diri di Jakarta Timur, Ini Keterangan Polisi

Jumat, 9 Juni 2023 - 17:01 WIB

Informasi dalam artikel ini tidak ditujukan untuk menginspirasi siapa pun untuk melakukan tindakan serupa. Bila Anda, pembaca, merasakan gejala depresi dengan kecenderungan berupa pemikiran untuk bunuh diri, segera konsultasikan persoalan Anda ke pihak-pihak yang dapat membantu, seperti psikolog, psikiater, ataupun klinik kesehatan mental.

Jakarta, tvOnenews.com - Seorang anak jalanan diduga nekat mengakhiri hidupnya dengan cara membakar diri di kawasan Pisangan Timur, Jakarta Timur. 

Kasat Reskrim Polsek Pulogadung, AKP Wahyudi mengatakan aksi percobaan mengakhiri hidup sang anak jalanan tersebut terjadi pada Kamis (8/6/2023).

Pihaknya membantah adanya kabar yang tersiar pada media sosial (medsos) terkait anak jalanan itu yang menjadi korban pembakaran oleh orang tak dikenal (OTK).

"Bukan dibakar. Itu hasil penyelidikan sementara, diduga ada upaya bunuh diri," kata Wahyudi saat dikonfirmasi awak media, Jakarta, Jumat (9/6/2023).

Wahyudi menuturkan dugaan aksi pembakaran anak jalanan itu didapat pihaknya dari pemeriksaan di lokasi. 

Serta tak adanya suara teriakan yang didapati dari korban saat melakukan pembakaran diri tersebut. 

"Soalnya di situ enggak ada siapa-siapa dan saksi yang ada di seberangnya itu tidak mendengar suara teriakan. Kalau dia sengaja dibakar, sebelumnya pasti terjadi pergumulan, pasti teriak tolong. Ini nggak ada sama sekali, dan itu dekat sekali tempatnya. Cuman posisinya ada di balik (tembok)," katanya. 

Selain itu, pihak kepolisian turut serta belum mendapati identitas apapun dari tubuh anak jalanan yang nekat memnakar diri itu. 

"Mungkin anjal, anak jalanan, mungkin ya. Karena non identitas sama sekali. Tidak ditemukan identitas sama sekali," pungkasnya. (raa/muu) 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
00:54
01:08
04:33
07:01
06:26
01:11
Viral