Andika Perkasa Sampaikan Visi Misinya bila Disetujui Menjadi Panglima TNI.
Sumber :
  • tvOne

Calon Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa Jalani Fit and Proper Test, Beberkan Delapan Misinya

Sabtu, 6 November 2021 - 11:08 WIB

Jakarta - Calon Tunggal Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa menjalani fit and proper test atau uji kepatutan dan kelayakan di DPR RI, Sabtu (6/11/2021). Di hadapan pimpinan Komisi I, Andika memaparkan visi dan misinya selama kurang lebih lima menit. Setidaknya ada delapan misi yang dia sampaikan bila disetujui menjadi Panglima TNI menggantikan Marsekal TNI Hadi Tjahjanto.

"Secara umum ada tiga (misi), menegakkan kedaulatan negara, kemudian mempertahankan keutuhan wilayah NKRI berdasarkan Pancasila dan UUD 1945, dan melindungi segenap bangsa dan seluruh tumpah darah," ujar Andika di hadapan anggota dewan.

Andika kemudian mengungkapkan delapan fokus implementasi untuk melanjutkan program para Panglima TNI sebelumnya.

"Dari 15 tugas yaitu satu OMP atau Operasi Militer Perang dan Operasi Militer selain perang, kami ada beberapa fokus. Yang pertama dan yang terpenting bagi saya adalah bagaimana kita itu melaksanakan tugas-tugas TNI ini dengan lebih mengembalikan kepada peraturan perundangan yang ada," ujar Andika.

Kemudian yang kedua adalah penguatan operasi pengamanan perbatasan darat, laut, dan wilayah udara. 

"Ini sudah diatur dan sudah keluar, peraturan Kementerian Pertahanannya pun bahwa memang operasi pengamanan perbatasan ini sesuatu yang harus menjadi fokus dalam hal peningkatan. Peningkatannya bagaimana nanti detailnya," kata Andika lagi.

Lalu fokus implementasi ketiga adalah peningkatan kesiapsiagaan satuan TNI untuk tugas OMP dan OMSP.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
41:46
01:00
01:15
01:05
01:47
03:34
Viral