Jokowi Blusukan Pagi-Pagi ke Pasar Palmerah, Cek Harga Sembako.
Sumber :
  • tim tvone - Bagas

Jokowi Blusukan Pagi-Pagi ke Pasar Palmerah, Cek Harga Sembako

Senin, 26 Juni 2023 - 09:54 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) melakukan blusukan ke Pasar Palmerah, Jakarta Barat pada Senin pagi. Agenda ini dalam rangka mengecek harga sembako menjelang Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah atau Tahun 2023.

Diketahui, Jokowi tiba di Pasar Palmerah sekitar pukul 08.00 WIB. Sebelum kedatangan Jokowi, warga sekitar dan sejumlah pedagang tampak sudah mengerumuni lokasi untuk melihat Jokowi.

Setibanya di pasar, Jokowi yang berkemeja putih itu langsung disambut warga yang sudah menunggu. Mereka juga meneriaki nama Jokowi.

“Pak Jokowi! Pak Jokowi!” sahut beberapa warga di Pasar Palmerah, Jakarta Barat, Senin (26/6/2023).

Hadir juga Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Santoso yang ikut mendampingi Jokowi keliling pasar.

Jokowi pun langsung menghampiri kerumunan usai turun dari mobil dinasnya. Dia juga turut membalas sapaan warga dan menerima ajakan warga untuk selfie.

Jokowi kemudian melanjutkan rencananya untuk berkeliling pasar mengecek harga sembako. Beberapa kali, Jokowi berbincang dengan para pedagang.

Dia juga memberikan bantuan kepada beberapa pedagang di sana. Usai berkeliling pasar selama sekitar 30 menit, Jokowi langsung meninggalkan lokasi bersama rombongan Istana. (saa/aag)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:02
03:01
02:57
02:35
05:18
01:38
Viral