- Humas BPIP
Ketua Dewan Pengarah BPIP Menerima Penghargaan sebagai Penggerak dan Inspirator Cegah Stunting
"Ayo bersatulah kaum perempuan Indonesia. Saya kasih semangat nanti baru ngerasa dah, kamu-kamu itu, kamu terdidik loh akan menjadi sesuatu buat bangsa ini," ajaknya.
Dia juga mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah bekerja keras untuk mencegah stunting.
Kepala BPIP Prof. Drs. K.H. Yudian Wahyudi, M.A., Ph.D yang ikut mendampingi mengucapkan selamat dan apresiasi setinggi-tingginya, karena sudah menjadi pelopor pencegahan stunting.
Ia mengaku BPIP sebagai Bapak asuh selalu ikut serta terlibat dalam pencegahan stunting. Bahkan BPIP juga telah kolaborasi gotong royong dengan BKKBN untuk mencegah stunting.
Program tersebut sebagai tindakan nyata dari Pancasila dalam tindakan, berkehidupan berbangsa dan bernegara.
BPIP bahkan mengerahkan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) dalam mensosialisasikan pencegahan stunting.
"Dalam upaya pencegahan stunting dan kami memiliki Paskibraka di seluruh Indonesia", ujarnya.