- YouTube dan pexels
Duh, Panji Gumilang Ngawur Baca Ayat Al Quran Ini saat Khutbah, Maknanya Langsung Berantakan Jadi...
Dalam potongan video yang pertama, Panji Gumilang terlihat sedang berkhutbah dengan menyampaikan tafsiran dari ayat Al Quran tentang Nabi Muhammad ketika bertemu orang Nasrani dan Yahud.
Anehnya, Panji Gumilang mengatakan bahwa Rasulullah saat bertemu dengan orang Yahudi mengatakan kepada mereka untuk memegang ajaran Taurat.
Sementara ketika bertemu dengan orang Nasrani, menurut Panji Gumilang Rasulullah memerintahkan untuk memegang ajaran Injil.
Berdasarkan tafsir Ibnu Katsir, makna yang sebenarnya dari ayat yang dimaksud Panji Gumilang adalah perintah bagi ahli injil untuk berhukum kepada kitabnya itu karena di sana ada nubuat tentang kedatangan Nabi Muhammad SAW.
Maka setelah datangnya Nabi Muhammad sebagai Rasulullah, ahli Injil diberikan kewajiban untuk beriman kepada sang Rasul sehingga menjadikan Al Quran sebagai petunjuk hidup.
Oleh sebab itu, maknanya bukan Rasulullah menyuruh orang Nasrani menggunakan Injil dan orang Yahudi menggunakan Taurat sebagai pedoman hidup mereka sehingga tak perlu menggunakan Al Quran.
Kemudian ada lagi momen ketika Panji Gumilang salah dalam membacakan ayat Al Quran yang fatalnya bisa mengubah makna.