Ade Prasetyo..
Sumber :
  • Istimewa

Mobile Developer Ade Prasetyo Meraih Beberapa Penghargaan Dalam Bidang Teknologi Informatika, Ini Strateginya

Selasa, 1 Agustus 2023 - 23:55 WIB

tvOnenews.com - Pengembangan aplikasi mobile atau mobile application development semakin pesat di era digital saat ini. Hal ini disebabkan oleh meningkatnya pengguna smartphone dan perkembangan koneksi internet yang memudahkan akses ke aplikasi di berbagai perangkat.

Momentum ini menjadi peluang bagi mobile developer untuk meningkatkan kapabilitas dalam mengembangkan mobile application. Mobile Developer adalah seorang yang memiliki keahlian dalam teknologi untuk mengembangkan aplikasi mobile berbagai platform, termasuk Android, iOS, dan Windows. 

Seorang Mobile App Developer memiliki pengetahuan dan keterampilan dalam berbagai bahasa pemrograman dan lingkungan pengembangan yang diperlukan untuk menciptakan aplikasi yang berfungsi dengan baik di berbagai perangkat mobile.

Ade Prasetyo merupakan salah satu seorang mobile developer yang memiliki keahlian dan keterampilan dalam teknologi. Ade kompeten dalam merancang, membangun, dan menguji aplikasi mobile. Pemilik akun Instagram @ade67p ini dikenal sebagai sosok yang menginspirasi dengan beragam bakat dan prestasinya di dunia teknologi dan informatika

Dari masa kecil hingga remaja, dia telah menunjukkan minat dan bakat dalam berbagai bidang seperti menulis, membaca, traveling, dan bermain game online. Perjalanan pendidikannya dimulai dari SDN Mojo 3 Surabaya, kemudian SMPN 45 Surabaya, dan melanjutkan ke SMA Dr. Soetomo Surabaya dengan mengambil jurusan IPA. Setelah lulus SMA, Ade melanjutkan studi di Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya mengambil jurusan Teknik Informatika.

Selama kuliah, Ade aktif dalam berbagai kegiatan profesional. Dia menjadi Academy Reviewer di Dicoding Indonesia dan Asisten Laboratorium di Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya. Di dunia kerja, Ade memiliki pengalaman sebagai Web Developer di universitasnya dan kemudian menjadi Mobile Developer di PropNex Indonesia. Saat ini, Ade masih aktif sebagai Mobile Developer di perusahaan bernama Hartono.

Prestasi yang telah diraih oleh Ade juga mencerminkan keunggulannya di bidang teknologi. Dia berhasil meraih TOP 50 LINE CREATIVATE 2017 dan masuk ke TOP 60 LINE Creativate 2018 dalam LINE BOT Developer Challenge dan Chatbot Competition. Selain itu, Ade juga meraih TOP 50 dalam Hackathon Pintar 1.0.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:05
03:21
01:02
02:18
02:08
06:37
Viral