- Istimewa
Usaha Kesehatan Sekolah (UKS) jadi Tiang Kota Bekasi Sehat di Tatanan Pendidikan
Wiwiek juga akan mewujudkan tatanan pendidikan Kota Bekasi yang sehat yang produktif dengan melibatkan keaktifan peserta didik.
“Pemeriksaan kesehatan secara berkesinambungan terhadap anak didik, serta upaya-upaya peningkatan kesehatan seperti pemberian Vitamin, obat cacing, tablet tambah darah bagi siswa-siswi remaja atau dewasa, kemudian praktik pengobatan ringan dan lain lain.” Wiwiek Hargono menambahkan.
Pembenahan tatanan pendidikan atau sekolah di Kota Bekasi diharapkan mampu menyediakan lingkungan fisik dan lingkungan social yang sehat, dengan tersedianya sarana air bersih, sanitasi, ruang dan terbuka hijau. Bahkan lingkungan sosial sekolah yang sehat, diyakini mampu membuahkan sikap saling menghormati, aman dan tidak ada bullying di sekolah.