Muhaimin Iskandar (Cak Imin) Saat Menghadiri Acara Seminar Mahkamah Kehormatan Dewan Award 2023 di Bidakara, Pancoran, Jakarta Selatan, Rabu (27/9/2023).
Sumber :
  • tim tvOnenews/Muhammad Bagas

Dugaan Dana BTS 4G Rp70 M Masuk ke Komisi I DPR, Cak Imin: Semua Harus Diusut

Rabu, 27 September 2023 - 18:04 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Wakil Ketua DPR RI Bidang Kesejahteraan Rakyat, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin merespons kabar dugaan aliran dana proyek BTS 4G senilai Rp70 miliar masuk ke Komisi I.

Dia menegaskan kabar tersebut harus segera diusut oleh pihak aparat penegak hukum, sebab dia tidak dapat berbuat banyak.

"Ya, semua harus diusut, lah. Aparat hukum yang bisa. Saya enggak bisa apa-apa," ujar Cak Imin, di Menara Bidakara, Jakarta Selatan, Rabu (27/9/2023).

Kendati demikian, Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini mengaku baru mengetahui kabar aliran dana masuk ke Komisi I.

"Saya enggak tahu, belum tahu," jelasnya.

Sementara, di kesempatan yang sama, Ketua Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD), Adang Daradjatun juga belum mengetahui kabar tersebut.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:04
03:16
05:48
13:01
07:14
01:12
Viral