Presiden Partai Buruh Said Iqbal.
Sumber :
  • tim tvOnenews/Julio Trisaputra

Bakal Tentukan Arah Dukungan Capres Lewat Konvensi, Partai Buruh Tunggu Kepastian Prabowo Subianto

Selasa, 10 Oktober 2023 - 19:44 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Partai Buruh bakal segera menentukan arah dukungan bakal calon presiden (Bacapres) pada Pilpres 2024

Dua Bacapres dikatakan telah diundang dalam konvensi Partai Buruh, 16 Oktober 2023.

Presiden Partai Buruh, Said Iqbal mengungkap bahwa pihaknya telah mengundang Bacapres Ganjar Pranowo dan Prabowo Subianto.

Menurutnya, Ganjar Pranowo telah mengkonfirmasi bakal hadir dalam konvensi Partai Buruh, yang mana berupa kuliah umum.

"Yang sudah fix (pasti) Pak Ganjar hadir untuk memberikan kuliah umum," kata Said Iqbal di Jakarta, Selasa (10/10/2023).

Dia menjelaskan konvensi tersebut juga akan dihadiri ribuan buruh di seluruh Indonesia.

Menurutnya, bukan hanya buruh yang hadir, melainkan nelayan, petani, dan kelas pekerja turut meramaikan kegiatan tersebut.

"Akan hadir seribu buruh di seluruh Indonesia, di Hotel Kartika Chandra, 16 Oktober 2023 mulai pukul 10.00 WIB hingga 13.00 WIB," jelasnya.

Selain itu, Said menuturkan pihaknya telah berkomunikasi dengan Gerindra terkait undangan kepada Bacapres Prabowo Subianto.

Dia mengklaim telah mendapat respons positif, tetapi belum ditentukan waktu yang tepat untuk kehadiran Prabowo.

"Untuk Pak Prabowo, sampai hari ini sudah dilakukan komunikasi dengan Sekjen dan orang yang dipercaya. Responnya positif sedang mencari tanggal yang pas, di luar kesibukan Pak Prabowo," kata dia.

Meski demikian, Said Iqbal berharap Prabowo Subianto bisa mengkonfirmasi kehadiran dalam konvensi tersebut paling telat 28 Oktober 2023.(lpk)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:08
06:10
01:41
03:04
02:15
03:41
Viral