Seribuan Massa PP Datangi Gedung DPRD Tapanuli Selatan, Tuntut Junimart Girsang Minta Maaf.
Sumber :
  • Tim Tvone/Dedi H

Seribuan Massa PP Datangi Gedung DPRD Tapanuli Selatan, Tuntut Junimart Girsang Minta Maaf

Senin, 29 November 2021 - 20:24 WIB

Tapanuli Selatan, Sumatera Utara - Seribuan massa yang tergabung dalam organisasi masyarakat Pemuda Pancasila (PP) Tapanuli Selatan (Tapsel) menggeruduk kantor DPRD setempat di Komplek Perkantoran Bupati Tapsel, Senin (29/11/2021) siang.

 

Dalam aksinya, massa mendesak DPRD Kabupaten Tapsel menyampaikan aspirasi mereka pada Wakil Ketua Komisi II DPR RI, Junimart Girsang, untuk mencabut pernyataannya dan meminta maaf kepada kader Pemuda Pancasila.

 

"Kami menuntut kepada Junimart Girsang agar mencabut pernyataannya dan meminta maaf dan mendatangi Sekretariat MPN Pancasila,” ucap Ketua MPC PP Tapanuli Selatan, M Amin Nasution dalam orasinya.

 

Kedatangannya yang mengenakan baju loreng orange hitam ini juga membawa spanduk yang bertuliskan “Meminta Kepada Junimart Girsang Menarik Pernyataannya untuk Pembubaran Ormas Pemuda Pancasila dan Meminta Maaf Kepada Keluarga Besar Pemuda Pancasila se-Indonesia” ini mendapat pengawalan ketat dari petugas kepolisian Polres Tapanuli Selatan dan TNI dari Kodim 0212/TS dan Satpol PP.

 

Aspirasi massa ini pun ditanggapi Ketua DPRD Kabupaten Tapanuli Selatan, Husin Sogot Simatupang. Kepada massa aksi dirinya mengatakan, akan menyampaikan aspirasi massa ke DPR RI.

 

"Saya terima kehadiran saudara-saudara. Saya terima pernyataan sikap saudara-saudara. Dan akan saya tindak lanjuti dengan surat ke DPR RI,” ungkapnya.

 

Usai mendengar pernyataan tersebut, massa pun akhirnya membubarkan diri dengan tertib, sebelum membubarkan diri Ketua MPC Pemuda Pancasila, M Amin Nasution menyerahkan surat penyataan sikap aksi massa pada ketua DPRD Tapanuli Selatan, Husein Sogot Simatupang untuk disampaikan pada DPR RI. (Dedi H/Nof)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:02
03:01
02:57
02:35
05:18
01:38
Viral