Bakal Cawapres Koalisi Indonesia Maju (KIM) Gibran Silaturahmi saat Hadir di Pengumuman Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran di Hotel Grand Kemang, Jakarta Selatan, Senin (6/11/2023)..
Sumber :
  • tim tvOnenews/Muhammad Bagas

Gibran Rakabuming Raka Titip Pesan Ini ke Tim Kampanye Nasional

Senin, 6 November 2023 - 21:32 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Bakal cawapres Koalisi Indonesia Maju (KIM) Gibran Rakabuming Raka memberikan pesan khusus kepada Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Subianto dan dirinya di Pilpres 2024.

Adapun Wali Kota Solo ini hadir saat pengumuman nama-nama yang masuk ke dalam struktur TKN Prabowo-Gibran. Gibran awalnya mengaku bangga nama-nama yang masuk TKN adalah orang-orang ahli di bidangnya.

“Atas nama pasangan Prabowo-Gibran, saya merasa bangga, saya merasa bersyukur dibantu oleh orang-orang hebat, orang-orang yang benar-benar ahli di bidangnya masing-masing,” kata Gibran di Hotel Grand Kemang, Jakarta Selatan, Senin (6/11/2023).

Putra sulung Presiden Jokowi ini kemudian meminta agar TKN bisa membawa dirinya bersama Prabowo menang di Pilpres 2024.

“Saya pesan satu saja bapak ibu semua yang tergabung dalam tim TKN ini. Saya pesan satu saja, pastikan kapal besar Koalisi Indonesia Maju ini berlabuh di dermaga kemenangan,” ujarnya.

Adapun kehadiran Gibran ke agenda Pilpres 2024 ini terjadi pada hari kerja, di mana dia masih aktif menjabat sebagai wali kota. Menanggapi hal ini, Sekretaris TKN Prabowo-Gibran, Nusron Wahid, mengatakan Gibran sudah mengajukan cuti.

“Dia hari ini cuti karena sebetulnya hari ini ada undangan persiapan, undangan cawapres makan siang, ternyata batal. Ya sudah dimanfaatkan ke sini karena enggak jadi makan siang dengan Pak Wapres,” ujar Nusron di lokasi.

Ketua Bapilpres Partai Golkar ini menyampaikan Gibran akan cuti panjang ketika sudah memasuki masa kampanye capres-cawapres.

“Tapi kalau selama sebelum itu tergantung beliau. Kalau beliau gunakan hari kerja untuk kampanye, ya harus cuti. Kalau kampanyenya dia keliling tidak hari kerja ya enggak perlu cuti. Misal Sabtu-Minggu enggak perlu cuti, tapi kalau ke daerah-daerah hari Jumat atau hari Kamis ya harus cuti,” beber Nusron.

Dia memastikan Prabowo-Gibran akan mengikuti aturan sesuai undang-undang yang berlaku. (saa)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:02
03:01
02:57
02:35
05:18
01:38
Viral