Kepala Dinas Penerangan TNI AU (Kadispenau), Marsekal Pertama TNI R. Agung Sasongkojati.
Sumber :
  • tim tvOne - abdul gani

Prajurit TNI Korban Pesawat Tempur Super Tucano di Pasuruan Bakal Naik Pangkat

Jumat, 17 November 2023 - 18:55 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Kepala Dinas Penerangan TNI AU (Kadispenau), Marsekal Pertama TNI R. Agung Sasongkojati mengatakan akan memohon kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) agar keempat prajurit TNI yang gugur akibat kecelakaan pesawat tempur EMB-314 Super Tucano di Pasuruan, Jawa Timur, akan dinaikkan pangkat.

Menurut dia, hal ini sudah sewajarnya dilakukan oleh Angkatan Udara ataupun angkatan lain di TNI jika ada personel yang bekerja dengan baik akan mendapatkan penghargaan.

“Pertama-tama, kami akan memohon kepada pemerintah, kepada Presiden, untuk menaikkan pangkat luar biasa menjadi perwira tinggi atau setingkat lebih tinggi dari pangkat terakhirnya,” ujar dia, saat konferensi pers, di di Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Jumat (17/11/2023).

Untuk pangkat Kolonel, kata Agung, perlu surat dari Presiden untuk mengesahkan kenaikan pangkat.

“Untuk Kolonel itu memang membutuhkan surat dari Presiden sebagai pimpinan negara untuk mengesahkan, menaikkan pangkat,” jelasnya.

Selain itu, keluarga yang ditinggalkan juga akan menjadi tanggung jawab Angkatan Udara dengan memberikan sejumlah perhatian.

“Kami akan memperhatikan keluarga mereka dan memberikan dukungan sebaik mungkin sesuai kemampuan Angkatan Udara,” tandas dia.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:08
06:10
01:41
03:04
02:15
03:41
Viral