Kapolda Metro Jaya, Irjen Karyoto dengan Jajarannya.
Sumber :
  • tim tvOnenews/Rizki Amana

Wakil Ketua KPK Singgung Pengusutan Kasus Kebocoran Kementerian ESDM yang Tak Berujung, Ini Respon Kapolda Metro Jaya

Jumat, 24 November 2023 - 14:48 WIB

Jakarta, tvOnenews.com -  Kapolda Metro Jaya, Irjen Karyoto menolak berbicara banyak terkait pengusutan kasus kebocoran data dokumen Kementerian ESDM di KPK RI.

Kala itu awak media telah menanti Karyoto seusai melangsungkan ibadah Salat Jumat di masjid lingkup Polda Metro Jaya untuk menanyakan keberlakutan pengusutan kasus dugaan kebocoran dokumen Kementerian ESDM di KPK RI.

Namun saat bertemu dengan awak media, Karyoto tak banyak berbicara soal kasus yang belum jelas pengusutannya itu sembari melaju menggunakan mobil golf car.

"Nanti, nanti," kata Karyoto kepada awak media, Jakarta, Jumat (24/11/2023).

Di sisi lain, pengusutan kasus kebocoran dokumen Kementerian ESDM oleh Polda Metro Jaya kembali menjadi perbincangan publik.

Pasalnya, Wakil Ketua KPK RI, Alexander Mawarta mempertanyakan kelanjutan pengusutan kasus tersebut.

Hal itu dilontarkannya saat menanggapi penetapan tersangka Ketua KPK, Firli Bahuri oleh Polda Metro Jaya terkait kasus pemerasan terhadap eks Mentan, Syahrul Yasin Limpo (SYL).

"Sekali lagi kita juga harus berpegang pada prinsip praduga tidak bersalah. Itu dulu yang kita pegang. Apakah kami malu? Saya pribadi, tidak. Karena apa? Ini belum terbukti. Belum terbukti,” kata Alex, di Gedung Merah Putih KPK RI pada Kamis (23/11/2023).

"Kita lihat, Polda sebelumnya juga melakukan penyidikan terhadap kebocoran dokumen. Mana hasilnya? Kalian enggak pernah tanyakan, ya kan. Kalian enggak pernah monitor, tanyakan," sambungnya. (raa)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:34
04:12
09:36
01:27
01:11
01:37
Viral