Petugas Evakuasi Jenazah Penghuni Rumah yang Turut Terbakar di Tambora, Jakbar.
Sumber :
  • Ong Suhirman

Lima Korban Tewas Kebakaran Rumah Tambora Jakbar Satu Keluarga, Dua di Antaranya Anak-Anak

Rabu, 8 Desember 2021 - 08:35 WIB

Jakarta - Lima korban tewas akibat kebakaran rumah di Jalan Tambora 1, RT 10 RW 2, Kelurahan Tambora, Kecamatan Tambora, Jakarta Barat (Jakbar), Rabu (8/12/2021) merupakan satu keluarga. Dua di antara para korban adalah anak-anak dan mereka semua merupakan penghuni rumah yang ludes terbakar.

"Lima orang meninggal dunia, yaitu pria AS usia 40 tahun, perempuan WW usia 37 tahun, NM usia 81 tahun, anak T usia 7 tahun, dan anak D usia 5 tahun," ujar Kepala Seksi Operasi Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarma) Jakarta Barat Sjukri Bahanan.

Jasad kelima korban saat ini sudah dievakuasi dari tempat kejadian perkara (tkp) dan telah dibawa ke RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur untuk proses visum.

Proses pemadamaan kebakaran dinyatakan selesai pukul 07.40 WIB. Dalam operasi tersebut, Dinas Gulkarmat Jakarta mengerahkan 21 unit mobil pemadam.

Sementara itu Kapolsek Tambora Kompol Faruk belum mengungkapkan identitas para korban. Namun dia membenarkan ada lima jenazah yang diangkut dari lokasi kebakaran.

"Kepolisian harus menunggu hasil autopsi untuk memastikan identitas korban, salah satunya melalui tes DNA," kata Faruk kepada tvOnenews.com.

Sebelumnya diketahui lima jenazah korban kebakaran ditemukan di tiga bagian terpisah. Satu orang dievakuasi dari garasi, tiga korban berada di bagian kanan belakang rumah, sementara satu orang lainnya di posisi kiri belakang rumah.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:06
03:53
01:00
01:02
01:01
05:31
Viral