Misteri masih selimuti penyebab kematian tiga musisi di Surabaya, Jawa Timur usai minum minuman keras (miras) di Cruz Lounge Bar Vasa Hotel pada Jumat (22/12/2023)..
Sumber :
  • Tim Tvone

Teka Teki Kematian Tiga Pemain Band Lokal Usai Tenggak Miras di Cruz Lounge Bar Vasa Hotel, Dokter Forensik Sebut Sejumlah Kejanggalan

Sabtu, 30 Desember 2023 - 05:03 WIB

Surabaya, tvOnenews.com-Misteri masih selimuti penyebab kematian tiga  musisi di Surabaya, Jawa Timur usai minum minuman keras (miras) di Cruz Lounge Bar Vasa Hotel pada Jumat (22/12/2023). Hingga kini penyidik belum mengungkap penyebab tiga anak band lokal ini meregang nyawa. Kepala Instalasi Kedokteran Forensik dan Medikolegal RSUD dr. Soetomo Dr. Abdul Aziz angkat bicara mengenai hasil autopsi dua jenazah korban. 

Abdul Aziz menyebut ada kejanggalan pada dua jenazah, tapi menolak berbicara lebih rinci. “Tentu hasilnya kita menemukan kelainan-kelainan pada autopsi tersebut. Juga kita menegakkan apakah itu memang meninggal karena alkohol atau tidak, dalam pemeriksaan penunjang untuk sampai saat ini masih dalam proses pemeriksaan,” katanya.

Dalam pemeriksan forensik, tim dari kedokteran forensik melibatkan Labfor Polda Jatim untuk membantu memeriksa zat-zat penunjang yang diperlukan. Lewat uji toksikologi tim memerlukan informasi jenis alkohol yang dikonsumsi korban.

“Apakah itu alkohol jenis etanol, metanol atau isopentanol, itu harus konfirmasi dari pihak Lab. Alkohol itu macam-macam, dan alkohol yang sering dikonsumsi adalah jenis etanol. Kalau metanol itu jarang, mungkin penyalahgunaan sering digunakan. Mungkin orang awam tidak paham dengan metanol. Metanol kalau di masyarakat itu spiritus. Metanol lebih berbahaya,” sambungnya.

Tidak hanya itu, pihaknya juga menggandeng Laboratorium Patologi Anatomi Central RSUD dr Soetomo guna mengetahui kemungkinan adanya kelainan organ akibat mengkonsumsi etanol ataupun metanol.

“Satu lagi genatomy, untuk mengetahui kelainan organ akibat mungkin yang diduga alkohol jenis etanol ataupun metanol itu. Untuk jelasnya berapa lama menyelesaikan pemeriksaan itu, saya tidak bisa memberikan jawaban,” ungkapnya.

Spekulasi yang berkembang mengenai campuran vodka, rum dicampur jus cranberries bisakah meningkatkan daya racun, Aziz tak tahu.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:05
03:21
01:02
02:18
02:08
06:37
Viral