- istimewa - Antara
Pengakuan Timnas AMIN soal Cak Imin Bangun 40 Kota se-Level Jakarta: Itu 'Slip of Tongue'
Jakarta, tvOnenews.com - Ramainya perbincangan dan kritik soal Cawapres AMIN, Cak Imin yang bakal membangun 40 kota baru se-level Jakarta saat debat Cawapres. Membuat, Timnas AMIN buka suara, dan meluruskan pernyataan tersebut.
Juru Bicara Timnas AMIN, Sulfikar Amir akui bahwa membuat 40 kota baru se-level Jakarta bukanlah hal yang mudah untuk dilakukan.
Lantas, dia menyebutkan bahwa saat itu Muhaimin Iskandar (Cak Imin) kepleset lidah pada saat menyampaikan pernyataan tersebut dalam debat cawapres beberapa waktu lalu.
Bahkan, dia katakan, waktu yang diberikan kepada cawapres dalam debat sangatlah terbatas.
"Jadi memang waktunya itu tidak cukup untuk Gus Imin mengelaborasi, apa sih sebenarnya yang dimaksud dengan 40 kota. Jadi 40 kota ini adalah sebuah program pembangunan dan upgrading kota-kota yang sudah ada di Indonesia," pungkas Amir di Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (29/12/2023) malam.
Tak hanya itu saja, Amir juga jelaskan, Cak Imin sebenarnya kepleset lidah saat memaparkan program soal 40 kota baru se-level Jakarta.