Presiden Joko Widodo.
Sumber :
  • tvOnenews - Julio Trisaputra

Pemilih Jatim yang Puas dengan Kinerja Jokowi Lebih Banyak Dukung Prabowo-Gibran

Jumat, 5 Januari 2024 - 22:20 WIB

tvOnenews.com - Hasil Lembaga Survei Indonesia (LSI) menunjukkan sebagian besar masyarakat Jawa Timur (Jatim) yang puas dengan kinerja Joko Widodo (Jokowi), bakal memilih paslon nomor urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. 

"Pada survei dilakukan pada 16-28 Desember (2023), ada 82,7% pemilih yang menyatakan puas dengan kinerja Presiden Jokowi," ujar Direktur Eksekutif LSI, Djayadi Hanan dalam paparannya secara daring, Jumat (5/1). 

"Di antara yang menyatakan puas itu, hampir 50% mendukung Prabowo-Gibran. Jadi tidak lagi ke Ganjar Pranowo," sambungnya. 

Adapun dalam kategori tersebut, hanya 28,6% warga Jatim yang puas dengan kinerja Jokowi dan memilih paslon nomor urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud MD. Sementara 13,8% lainnya mendukung paslon nomor urut 1, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar. 

Selain itu, tingkat keterpilihan Prabowo-Gibran juga tinggi di kategori warga Jawa Timur yang memilih Jokowi-Ma'ruf pada pilpres periode sebelumnya. 

Sebanyak 43,9% pendukung Jokowi di 2019 memilih paslon dari Koalisi Indonesia Maju. Kemudian 35,2% mendukung Ganjar-Mahfud, dan segelintir lainnya, yakni 14,4% lainnya memilih Anies-Muhaimin. 

Sementara di basis pemilih Prabowo di 2019, pendukung Ketua Umum Partai Gerindra di Jawa Timur masih loyal pada pilihannya. Mayoritas pendukung Prabowo, yakni 66,3% tetap akan memilih Prabowo-Gibran pada Pilpres 2024. 

Sementara dukungan untuk Anies-Muhaimin sebesar 23,3%, dan hanya 7,8% warga Jawa Timur pemilih Prabowo di 2019 akan memilih Ganjar-Mahfud. 

"Pemilih Prabowo Subianto (di 2019) cukup solid mendukung kembali Prabowo Subianto di Jawa Timur," ucap Djayadi.

Secara keseluruhan di Jatim, bila pilpres diadakan pada saat survei dilakukan, maka pasangan Prabowo-Gibran Raka akan keluar sebagai pemenang dengan tingkat keterpilihan 46,7%, disusul Ganjar-Mahfud yang mendapat dukungan 26,6%, dan Anies-Imin di angka 16,2%. Masih ada sekitar 10,4% pemilih yang belum memutuskan pilihannya atau tidak menjawab.(chm)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
19:39
05:10
07:21
01:23
01:51
01:50
Viral