Keberhasilan PT Bank Syariah Indonesia Tbk. atau BSI dalam menjaga kinerja fundamental yang apik semakin menarik minat investor untuk berinvestasi terhadap saham emiten bersandi BRIS tersebut..
Sumber :
  • Istimewa

Kian Menarik Minat Investor, Rerata Volume Perdagangan BRIS Naik Signifikan

Selasa, 13 Februari 2024 - 18:37 WIB

tvOnenews.com - Keberhasilan PT Bank Syariah Indonesia Tbk. atau BSI dalam menjaga kinerja fundamental yang apik semakin menarik minat investor untuk berinvestasi terhadap saham emiten bersandi BRIS tersebut. Hal itu mendorong kenaikan rerata volume perdagangan BRIS di lantai bursa.

Group Head Investor Relations BSI Rizky Budinanda mengatakan, dari data transaksi terlihat peningkatan volume perdagangan saham BRIS yang signifikan antara tahun 2023 ke 2024. Pada 2023 rata-rata volume transaksi saham BRIS sebesar 31,49 juta lembar dengan nominal Rp51 miliar.

‘’Tahun 2024 ini (rata-rata) volume transaksi saham BRIS naik ke 56,29 juta lembar dengan nilai transaksi rata-rata Rp115,93 miliar,’’ ujarnya. 

Bahkan harga saham bank yang kehadirannya menjadi lokomotif ekonomi syariah nasional sejak Februari 2021 itu menyentuh harga tertinggi baru pada perdagangan Senin (12/2) di level Rp2.370. Nominal tersebut naik 0,42% dari penutupan perdagangan bursa saham pada hari sebelumnya di level Rp2.360. 

Adapun sepanjang sesi perdagangan Senin (12/2), saham BRIS diperdagangkan pada rentang Rp2.330-Rp2.400 per lembar saham. Pada level harga tersebut, data RTI Business menunjukkan investor asing melakukan net buy Rp18,16 miliar. Karena hal tersebut kapitalisasi pasar atau market cap BRIS naik lagi menjadi Rp109,33 triliun. 

“Naiknya volume perdagangan tersebut mengindikasikan minat investor yang terus meningkat yang mulai terlihat sejak akhir 2023. Investor yang membidik saham BRIS tergolong investor long term dengan komposisi investor institusi saat ini mencapai 76%,” lanjut Rizky. 

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:58
01:28
01:07
00:53
03:16
43:11
Viral