Kementerian Sosial melalui Sentra Mahatmiya Bali, tim terjun langsung untuk melakukan asesmen kebutuhan serta memberikan bantuan..
Sumber :
  • Humas Kemensos

Kemensos Beri Bantuan Ternak Bebek Untuk Menopang Biaya Perawatan Dua Anak Disabilitas

Sabtu, 6 April 2024 - 13:11 WIB

Selain memfasilitasi untuk berobat, Kemensos juga memberikan bantuan atensi kewirausahaan berupa ternak bebek 1 kandang berukuran 4 m x 5 m beserta perlengkapannya. Kandang tersebut berisi  40 ekor bebek betina, dan 4 ekor bebek jantan  serta satu  sak pakan ternak sebagai modal usaha. Bantuan ternak bebek ini dengan harapan keluarga Ni Nengah Tini bisa lebih baik ekonomi keluarganya serta lebih bersemangat dalam merawat anak-anaknya.

Bantuan ini diberikan karena latar belakang Ni Nengah Tini dan I Ketut Suiti pernah bekerja di peternakan bebek sehingga memiliki pengetahuan dasar tentang cara memelihara bebek. Selain itu  lingkungan tempat tinggal mereka  dekat dengan sumber air sehingga memungkingan untuk memulai usaha ternak bebek. Bantuan pemenuhan hidup layak berupa sembako, tambahan nutrisi dan alat kebersihan diri juga tak lupa diberikan.

Kemensos bersama Dinas Sosial Kabupaten Karangasem terus melakukan pendampingan selama proses terapi dan akan melakukan memonitoring keberlangsungan perkembangan usaha yang mereka jalani.(chm)

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:08
06:10
01:41
03:04
02:15
03:41
Viral