Anthony Leong.
Sumber :
  • Istimewa

Muncul Nama Erwin Aksa, Pengamat: "Perang Bintang" Bisa Terjadi di Pilkada DKI Jakarta

Senin, 8 April 2024 - 12:08 WIB

Jika Golkar memilih Erwin Aksa sebagai calon Gubernur DKI, maka bisa terjadi 'pertempuran' sengit dengan beberapa partai seperti PKS, PDIP ataupun NasDem.

Nama-nama calon dari partai-partai tersebut juga sudah muncul ke permukaan. PKS secara komposisi akan menjadi Ketua DPRD DKI Jakarta dengan 19 kursi. Lalu ada empat wakil, yakni PDIP 15 kursi, Gerindra 13 kursi, NasDem 11 kursi, Golkar 10 kursi.

Namun, Anthony melihat sepak terjang Erwin Aksa sebagai figur muda yang bisa membawa DKI Jakarta semakin maju dan berkembang.

"Erwin sebagai salah satu penggagas di Golkar Institute tahun 2024 ini berhasil mewujudkan regenerasi di Golkar sehingga melahirkan anak-anak muda calon pemimpin di Partai Golkar yang sebagian besar lolos ke senayan," tambah Anthony.

Tidak hanya itu, Erwin Aksa juga cukup populer di kalangan pecinta sepak bola. Ia pernah menjadi manajer klub sepak bola PSM Makassar dan membawa klub tersebut juara Liga 1 musim lalu. Dan Erwin diketahui adalah Ketua Umum Badan Pengurus Pusat Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (BPP HIPMI) Periode 2008-2011.

Hal ini bisa menjadi nilai tambah, jika melihat DKI Jakarta juga memiliki klub sepak bola bersejarah, Persija Jakarta. 

Berita Terkait :
1
2
3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
13:42
13:57
09:23
08:45
04:17
03:41
Viral