Menteri Sosial Tri Rismaharini melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Senin, 22 April 2024..
Sumber :
  • Humas Kemensos

Setelah Berikan Bantuan, Mensos Risma Akan Pasang Alarm Bencana di Semeru

Senin, 22 April 2024 - 17:30 WIB

tvOnenews.com - Menteri Sosial Tri Rismaharini melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Lumajang, Jawa Timur,  Senin, 22 April 2024. Kunjungan kerja Menteri Sosial tersebut untuk menyampaikan rasa duka cita serta memberikan santunan kepada ahli waris tiga korban jiwa banjir lahar dingin Gunung Semeru yang terjadi Kamis (18/4) pekan lalu. Santunan diberikan sebesar Rp. 15.000.000 per korban jiwa untuk ahli waris.

Mensos Risma sempat berdialog dengan Fathur (38) salah seorang keluarga korban banjir lahar dingin Gunung Semeru. Risma menanyakan kronologis bencana yang merengut nyawa istri Fathur tersebut. "Saya turut berbela sungkawa Pak. Gimana ceritanya kok Ibu sampai menjadi korban?" tanya Mensos Risma. 

Fathur pun menjelaskan bahwa posisi rumah yang berada disekitar tebing menyebabkan istrinya menjadi korban. Tebing yang longsor tersebut menghantam rumah tempat tinggalnya yang saat kejadian tengah berada di kamar dan mempersiapkan diri untuk mengungsi. Namun akibat hujan deras, tiba tiba tebing longsor dan menyebabkan istrinya menjadi korban.

"Saat itu menjelang jam 8 malam. Istri di kamar dan akan keluar untuk mengungsi. Namun tiba tiba tebing dekat rumah longsor dan dia menjadi korban," ujar Fathur dengan suara bergetar menahan rasa sedihnya.

Kepada media Mensos Risma juga menyampaikan, selain memberikan santuan kepada ahli waris korban jiwa bencana banjir lahar dingin, Kementerian Sosial juga telah terjun langsung untuk menangani banjir lahar dingin Semeru di Kabupaten Lumajang dan banjir luapan sungai di Kota Lumajang. Kemensos telah membuka dapur umum pusat pengendalian operasi Taruna Siaga Bencana (Tagana) Kabupaten Lumajang untuk memenuhi keperluan kebutuhan makan penyintas di lokasi banjir. 

Dapur umum Kemensos yang beroperasi sejak 19 April 2024 telah menyiapkan ribuan makanan berupa nasi bungkus  yang layak konsumsi  dan memenuhi standar gizi bagi para pengungsi.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:04
03:41
21:38
05:31
10:05
03:24
Viral