Calon Ketum IKA ITS.
Sumber :
  • IST

Deretan Bos BUMN hingga Pengusaha Calon Ketum IKA ITS Didorong Perkuat Isu Kelestarian Lingkungan

Sabtu, 1 Juni 2024 - 17:13 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Pengurus Ikatan Alumni Teknik Lingkungan Institut Teknologi Sepuluh Nopember (IKATL ITS) menggelar diskusi bertema 'Cangkrukan Bareng' bersama para calon ketua umum Ikatan Alumni ITS (IKA ITS) periode 2024-2028. 

Terdapat tujuh bakal calon yang telah memenuhi syarat dan akan bersaing untuk menggantikan Ketua Umum IKA ITS Sutopo Kristanto. Para calon ketua umum ini berasal dari berbagai latar belakang profesi. Mulai dari direktur BUMN hingga pengusaha. 

Para peserta dalam Cangkrukan Bareng ini, berdiskusi dalam suasana kekeluargaan sambil menggali ide dan gagasan dari setiap calon ketua umum. Mulai dari isu lingkungan hingga upaya memperkuat hubungan antar alumni di masa depan. 

Wakil Ketua Umum IKATL ITS Darmawan Pramana, mengapresiasi kehadiran tiap peserta diskusi. Diakui dalam diskusi ini, banyak hal menarik yang dihasilkan dari pemikiran para calon ketua umum IKA ITS.

Pihaknya berharap ke depan untuk ketua umum IKA ITS terpilih memiliki kepedulian kepada para alumni. Termasuk terkait isu kelestarian lingkungan, seperti semangat yang tertanam dalam tiap alumni teknik lingkungan ITS. 

"Di akhir diskusi, kami memberikan tanaman yang di mana itu menjadi simbol kita mendukung semua calon ketua umum IKA ITS. Dengan itu, kami berharap siapa pun yang terpilih memiliki kepedulian terhadap isu-isu kelestarian lingkungan," ujar Darmawan di Jakarta pada Sabtu (1/6/2024).

Pengurus IKATL ITS lainnya, Danar Surya Wiranegara menyampaikan ajakan untuk seluruh alumni ITS agar berpartisipasi langsung dalam pemilihan ketua Umum IKA ITS. Dengan cara itu, pihaknya meyakini ke depan mampu meningkatkan daya saing alumni ITS. 

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:04
01:30
13:01
01:51
10:12
01:35
Viral