Ustaz Adi Hidayat.
Sumber :
  • YouTube

Sunnah Potong Kuku di Hari Jumat, Jangan Salah lagi Ternyata Ada Aturannya Kata Ustaz Adi Hidayat, Dimulai dari…

Jumat, 28 Juni 2024 - 12:45 WIB

Memotong kuku termasuk fitrah manusia, sebagaimana Rasulullah SAW bersabda.

"(Sunnah) fitrah ada lima yaitu khitan, mencukur bulu kemaluan, mencukur bulu ketiak, memendekkan kumis, dan memotong kuku," (HR Bukhari dan Muslim).

Sementara dalam memotong kuku, Ustadz Adi Hidayat mengatakan bahwa kuku pada jari tangan dan kaki kanan harus didahulukan untuk dipotong.

"Jadi dari sepuluh jari ini, baik di tangan maupun di kaki. Kita mulai dari telunjuk tangan kanan dulu," jelas Ustadz Adi Hidayat, dikutip dari YouTube Adi Hidayat Official.

Sang pendakwah mengimbau umat Islam untuk mengucap Bismillah sebelum potong kuku agar kegiatan tersebut bisa bernilai ibadah.

Cara memotongnya dimulai dari kuku jari telunjuk tangan kanan terlebih dahulu.

"Para ulama mengajarkan memulai dari jari telunjuk, dilanjutkan ke kelingking, jari manis, jari tengah, lalu terakhir jempol," kata Ustaz Adi Hidayat.

Berita Terkait :
1
2
3 4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
06:05
01:54
01:11
01:02
02:13
00:55
Viral