Curhatan netizen tentang ibu dan bapaknya yang kecanduan aplikasi karaoke hingga jadi selingkuhan orang lain..
Sumber :
  • Sumber: X (Twitter)

Curhat Netizen Soal Aplikasi Karaoke yang Bikin Ibu Bapaknya Kecanduan, Berawal Cuma Karaokean Sampai Jadi Selingkuhan Suami Orang

Minggu, 7 Juli 2024 - 19:53 WIB

tvOnenews.com - Kemajuan teknologi kini membuat aktivitas karaoke bisa dilakukan dari mana saja. Sebab, kini tersedia aplikasi karaoke yang bisa diunduh lewat smartphone. Namun, aplikasi tersebut juga disalahgunakan untuk menipu hingga selingkuh.

 

Hingga kini karaoke konvensional masih berdiri di mana-mana. Namun, untuk bisa bernyanyi secara bebas tanpa hambatan ke penyedia jasa karaoke, seseorang harus merogoh kocek dengan harga tertentu.

 

Namun, jika tak ingin mengeluarkan uang untuk bernyanyi beberapa jam saja, kini sudah ada aplikasi karaoke yang bisa diunduh lewat smartphone. Alhasil, Anda bisa karaoke dari mana saja, bahkan di rumah sekalipun, hanya bermodalkan HP, kuota, dan headset atau earphone.

 

 

Sayangnya, aplikasi karaoke seperti itu justri disalahgunakan untuk beberapa orang. Khususnya oleh mereka yang kini sudah berstatus sebagai ibu dan bapak.

 

Pasalnya, sejumlah netizen mengungkapkan kekesalan mereka, karena orangtua mereka yang kecanduan aplikasi karaoke tersebut. Tak hanya bernyanyi, tapi mereka juga menyalahgunakan aplikasi tersebut untuk berselingkuh dengan orang lain.

 

Hal itu bermula dari seorang netizen yang meminta saran, agar ibunya yang kecanduan aplikasi karaoke bernama StarMaker: Sing Karaoke Songs selama 3 tahun tersebut bisa lepas dari aplikasi karaoke tadi. Pertanyaan itu ia ajukan kepada para anggota Komunitas Marah-Marah yang ada di media sosial X (Twitter), Minggu (7/7/2024).

 

 

Curhatan netizen tentang ibu dan bapaknya yang kecanduan aplikasi karaoke hingga jadi selingkuhan orang lain. Sumber: X (Twitter).

 

 

Tak disangka, beberapa netizen lainnya melakukan quote retweet dan mengungkapkan kekesalan serupa dengan cerita yang beragam. Mereka kesal melihat ibu dan atau bapak mereka yang ogah lepas dari headset. Bahkan, sampai meninggalkan kewajibannya di rumah, jadi selingkuhan suami orang, hingga kena penipuan dengan nominal yang tak sedikit.

 

"DEMI ALLAH INI APK STARMAKER EMANG NGERUSAK BANGET, MAMAKU JUGA KERJAANNYA MAIN INI SAMPAI DAPET SELINGKUHAN, KERJAANNYA NYANYI MANJA MANJA SAMPAI DESAH DESAH PAS NGE ROOM, SISANYA CHAT AN SAMA LAKI, BAHKAN MAMAH KU PERNAH JADI SELINGKUHAN SUAMI ORANG DI APK INI," cerita seorang netizen penuh kekesalan sambil memperlihatkan bukti ibunya yang sedang saling berkirim pesan dengan orang lain di aplikasi karaoke tersebut.

 


Curhatan netizen tentang ibu dan bapaknya yang kecanduan aplikasi karaoke hingga jadi selingkuhan orang lain. Sumber: X (Twitter).

 

 

Netizen lain juga menyampaikan ceritanya tentang penyalahgunaan aplikasi karaoke tersebut untuk berselingkuh. Ia juga menuliskan juga lewat aplikasi tersebut ada banyak laki-laki yang meminta untuk diisikan pulsa atau paket data internet oleh perempuan yang ia temui di sana.

 

"ini apk setan bgt an*, di lingkungan gua semua ibu² main dan semuanya selingkuh ... selingkuh juga bukan yg cuma chttn biasa bahkan bisa vcs an**, tonya kebanyakan disitu byk cwo ga modal, mereka biasanya minta di isiin pulsa/paketan ke si cwe, NAJISSS BGTT," tulis netizen lain di komunitas yang sama.

 


Curhatan netizen tentang ibu dan bapaknya yang kecanduan aplikasi karaoke hingga jadi selingkuhan orang lain. Sumber: X (Twitter).

 

 

Bahkan, ada netizen yang mengaku jika ibu dan bapaknya sudah mengeluarkan uang hingga lebih dari Rp50 juta akibat dari aplikasi karaoke tersebut. Alhasil, keluarganya pun carut marut hingga ia harus mendatangi psikolog.

 

"Gara-gara aplikasi karaoke kaya gini juga ibu-bapak ku habis sampe 50jt lebih, sampe keluarga besar berantem, gua juga jadi ke psikolog. Sampe kapanpun gua gak bakal lupain lu ya SISKA AN* B4**!!! ... Hati-hati deh kalian semua yg ortunya main aplikasi karaoke," cerita seorang netizen.

 


Curhatan netizen tentang ibu dan bapaknya yang kecanduan aplikasi karaoke hingga jadi selingkuhan orang lain. Sumber: X (Twitter).

 

Tampaknya, kini tak hanya orangtua saja yang harus mengawasi penggunaan internet bagi anak-anak mereka. Namun, juga orangtua yang sedang puber kedua pun harus mendapat pengawasan dari orang lain, termasuk orang terdekat seperti anak-anak mereka.

 

Sebab, dampak yang ditimbulkan tidak main-main. Berawal dari iseng karaokean di rumah justru berakhir membuat sebuah keluarga hancur.

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral