Panas bumi merupakan sumber energi terbarukan yang memiliki potensi besar di Indonesia..
Sumber :
  • Istimewa

Kolaborasi dan Komitmen Semua Pihak Berperan Penting Menjawab Tantangan Penerapan Panas Bumi di Indonesia

Senin, 19 Agustus 2024 - 17:55 WIB

The 10th IIGCE 2024

Peran IIGCE sangat penting dalam memfasilitasi kolaborasi multi-stakeholder. IIGCE menjadi wadah dimana berbagai pihak, mulai dari pemerintah, pengembang, investor, hingga akademisi dapat bertemu dan berdiskusi. Kegiatan ini menciptakan peluang untuk berbagi pengetahuan, memperkenalkan teknologi baru dan menjalin kemitraan strategis yang dapat mempercepat pengembangan proyek-proyek panas bumi. Dengan menghadirkan para ahli dan praktisi dari seluruh dunia, IIGCE juga membantu memperkenalkan inovasi terbaru dan best practices yang dapat diadopsi di Indonesia.

“Kolaborasi yang efektif antara berbagai pemangku kepentingan adalah kunci untuk mengakselerasi pengembangan energi panas bumi di Indonesia. Kami optimis bahwa melalui sinergi ini, kita dapat mencapai target energi terbarukan nasional. IIGCE 2024 akan menjadi momen penting bagi seluruh pemangku kepentingan untuk berkumpul dan berbagi pengetahuan serta pengalaman,” ungkap Boyke Bratakusuma, Ketua Pelaksana The 10th IIGCE 2024.

IIGCE adalah salah satu bentuk implementasi nyata dari komitmen API-INAGA bersama dengan On Us Asia secara bersama-sama berkolaborasi dan menjadikan IIGCE menjadi wadah untuk ikut mendukung perkembangan panas bumi di Indonesia serta diharapkan dapat bermanfaat, relevan dan lebih inovatif bagi pengetahuan yang akan menghasilkan tindakan yang lebih nyata.

“Sebagai penyelenggara kegiatan IIGCE, On Us Asia bersama API-INAGA mengundang seluruh pemangku kepentingan dalam industri panas bumi untuk menghadiri The 10th IIGCE 2024. Acara ini akan menjadi platform penting untuk berbagi pengetahuan, pengalaman dan inovasi terbaru dalam industri panas bumi. Melalui kolaborasi yang kuat, kita dapat mendorong perkembangan yang lebih pesat dan berkelanjutan dalam sektor ini," ungkap Junior Kainama, Project Director IIGCE 2024.

Ke depan, API-INAGA akan terus berperan aktif dalam perkembangan panas bumi di Indonesia melalui kegiatan IIGCE, yang mana kegiatan ini untuk memfasilitasi dialog dan kolaborasi antara berbagai pemangku kepentingan. Dengan demikian, Indonesia dapat terus maju sebagai pemimpin global dalam pemanfaatan energi panas bumi yang berkelanjutan.

Berita Terkait :
1
2
3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral