Perempuan Perhimpunan Indoneaia Tionghoa.
Sumber :
  • IST

Kementerian PPPA & PINTI Gelar Baksos di Kupang, Sasar Anak Berkebutuhan Khusus

Kamis, 10 Oktober 2024 - 09:48 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) bersama Perempuan Perhimpunan Indoneaia Tionghoa (PINTI) Pusat mengadakan kegiatan bakti sosial (baksos) berupa pemeriksaan kesehatan anak di Nusa Tenggara Timur (NTT).

Kegiatan yang digelar pada 7-8 Oktober 2024 ini menyasar anak berkebutuhan khusus di Kota Kupang dan Kabupaten Kupang, NTT.

Baksos pemeriksaan kesehatan anak ini  merupakan rangkaian kegiatan yang dilakukan Kementerian PPPA dan PINTI dalam peringatan Hari Anak Nasional 2024.

Hari pertama kegiatan baksos dilaksanakan di SLBN Pembina Penfui dan SLBN Kota Radja Kupang yang diikuti oleh sekitar 150 peserta didik.

Sementara hari kedua digelar di SMP 1 Kupang yang dihadiri 350 anak dari PAUD, SD, hingga SMP.

Selain memeriksa kesehatan anak, dalam kegiatan tersebut juga dilakukan pembagian vitamin dan obat cacing kepada anak-anak di sekolah tersebut.

Adapun tim dokter yang diterjunkan PINTI pada kegiatan ini, antara lain dr. Metta Agustina, dr. Widiawaty, dan dr. Maria Devi Arianti serta Pembina PINTI Lisa Tanjung.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:15
02:39
02:41
09:13
09:19
07:26
Viral