Magister Ilmu Komunikasi Telkom University Bandung Gelar Kuliah Tamu Buka Potensi Penulisan Jurnal Bereputasi.
Sumber :
  • Istimewa

Magister Ilmu Komunikasi Telkom University Bandung Gelar Kuliah Tamu Buka Potensi Penulisan Jurnal Bereputasi

Senin, 14 Oktober 2024 - 03:02 WIB

Ketua Program Studi Magister Ilmu Komunikasi, Dr Martha Tri Lestari menyampaikan kegiatan pelatihan dengan menghadirkan dosen tamu ini ialah upaya pihaknya mendorong mahasiswa Magister Ilmu Komunikasi agar lebih produktif dan kreatif dalam melakukan riset dan publikasi.

"Dengan pelatihan ini diharapkan pula akan muncul artikel-artikel ilmiah yang bagus secara kualitas dan layak untuk dipublikasikan kepada khalayak umum," kata dia dalam keterangan yang diterima, Minggu (12/10/2024).

"Selama ini mayoritas mahasiswa S2 Ilmu Komunikasi masih mempublikasikan artikel hasil penelitian tesisnya di jurnal nasional terakreditasi Sinta 4 dan Sinta 3, dan belum cukup banyak mahasiswa yang berhasil mempublikasikan artikel jurnal di jurnal nasional Sinta 2 atau jurnal Internasional bereputasi dan terindeks Scopus atau WOS," tambahnya.

Dengan kegiatan seperti ini diharapkan akan terjadi peningkatan secara kualitas dan kuantitas artikel ilmiah yang dipublikasikan pada jurnal nasional dan internasional bereputasi.

Magister Ilmu Komunikasi Telkom University memiliki dua kajian untuk mahasiswanya, yaitu kajian Manajemen Komunikasi Digital dan kajian Media Digital. Isu-isu terkait transformasi digital dan penggunaan media sosial dalam segala bidang cukup banyak mendapatkan perhatian mahasiswa S2 ilmu komunikasi, sehingga cukup banyak artikel ilmiah dengan tema dunia digital. 

Setelah kegiatan ini, Prodi Magister Ilmu Komunikasi Telkom University akan melaksanakan secara rutin kegiatan-kegiatan serupa dengan tema riset-riset sesuai kajian mahasiswa dan dosen agar para mahasiswa mendapatkan pengetahuan terkait pelaksanaan riset dan penulisan artikel jurnal.(lgn)

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
06:26
01:11
02:39
02:22
02:22
03:02
Viral