Sebanyak 200 pasien berhasil dilakukan tindakan operasi katarak dalam bakti sosial yang diselenggarakan oleh PDI Perjuangan (PDI-P) Bangka Belitung dan Yayasan Rudi Center..
Sumber :
  • Istimewa

Berkat PDI-P Bangka Belitung dan Rudi Center, Ratusan Pasien Sembuh dari Katarak

Selasa, 15 Oktober 2024 - 20:07 WIB

Rudi juga merasa bahagia, karena melalui acara tersebut ratusan warga memiliki harapan sembuh dari gangguan katarak. Dirinya khawatir bila masyarakat harus berobat secara mandiri, gangguan kataraknya tidak akan sembuh, karena terkendala biaya yang cukup tinggi.

"Saya berharap acara ini berjalan lancar dan sukses, dan acara ini betul-betul bermanfaat bagi seluruh masyarakat Belitung dan Belitung Timur," harap legislator 5 periode di DPR RI tersebut.

"Kita doakan para pasien operasi katarak ini bisa kembali melihat normal kembali, bisa membaca, bisa ngaji, dan melihat terangnya dunia dengan riang gembira,"  pungkasnya.

Baksos operasi katarak gratis kali ini dinilai sangat membantu masyarakat, hal ini disampaikan langsung oleh Bahanan (52 tahun) salah satu pasien asal Jelutung, Sungailiat, Kabupaten Bangka. Kini, dirinya sudah bisa melihat jelas dan terang.

Tahun ini, Bahanan mengikuti operasi katarak gratis untuk kedua kalinya, sebelumnya, dirinya mengikuti pada tahun 2023 lalu.

Bahanan menyampaikan rasa terima kasih kepada penyelenggara, khususnya kepada Ir. Rudianto Tjen karena telah konsisten menyelenggarakan operasi katarak secara gratis untuk masyarakat Bangka Belitung setiap tahunnya.

"Banyak-banyak terima kasih kepada beliau telah menyelenggarakan acara ini, sangat membantu bagiku soal mata. Dulu melihat gak bisa terang, sekarang sudah terang. Mudah-mudahan sukses terus," ujar Bahanan.(chm)

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:13
05:02
11:08
01:52
03:27
03:32
Viral