Kondisi rumah kebakaran di Tambora, Jakarta Barat.
Sumber :
  • tim tvOne/Adinda Ratna Safira

Jeritan Orang dan Anjing Menyalak Beradu saat Kebakaran di Tambora Jakbar, Warga Panik saat Api Melahap Puluhan Rumah

Rabu, 16 Oktober 2024 - 02:24 WIB

Seperti diketahui, ribuan warga terdampak akibat kebakaran yang melanda puluhan rumah di Jalan Kali Anyar IV  RT.11 RW.02,  Kelurahan Kali anyar, Kecamatan Tambora, Jakarta Barat, pada Selasa (15/10/2024).

“Kebakaran ini mencakup rumah 40 kepala keluarga terbakar dan terdampak, warga yang meninggal 5 orang,” kata Lurah Kalianyar, Cahyono, di lokasi, pada Selasa (15/10/2024).

Lebih lanjut, Cahyono mengungkapkan total warga yang terdampak akibat kebakaran ini ada 9.000 jiwa penduduk.

“Ya memang warga masyarakat di sini tiap rumah bisa ada 5-10 KK. Dengan hanya 30 hektar wilayah kami, hampir 9000 jiwa penduduk,” jelas Cahyono.

Sementara itu, Cahyono mengungkapkan ribuan warga tersebut telah dievakuasi ke pengungsian yang terletak di lantai 2 Kelurahan Kalianyar. 

Namun, nantinya pengungsian akan dibagi menjadi tiga termasuk di lapangan di Tempat Kejadian Perkara (TKP) dan pos RW.

“Pengungsian akan kami bagi 3, satu di kantor Kelurahan lantai 2, lalu di Pos RW 2, lalu di lapangan sini persima,” ungkapnya.

Sementara itu Cahyono menuturkan saat ini pihaknya juga telah berkoordinasi dengan BPBD, Dinas Sosial, Rumah Sakit, dan Puskesmas Kecamatan.

“Tenda-tenda nanti akan dipasang, bantuan akan segera datang. Berupa bahan pokok dan juga selimut, pampers, buku, sudah kami koorsinasikan insyaAllah. Saya sebagai pimpinan sini berterima kasih para donatur, Dinsos BPBD yang bergerak cepat sekali sehingga untuk makanan dan lain-lain siap dan warga sudah dapat evakuasi,” jelasnya. (ars/lgn)

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:16
43:11
04:17
01:49
02:45
04:20
Viral