PLN Nusantara Power (PLN NP) meresmikan rumah Inkubasi di Desa/Kecamatan Sukra, Kabupaten Indramayu..
Sumber :
  • Istimewa

Percepat UMKM Indramayu Naik Kelas, PLN Nusantara Power Resmikan Rumah Inkubasi Sukra

Senin, 21 Oktober 2024 - 10:59 WIB

tvOnenews.com - PLN Nusantara Power (PLN NP) meresmikan rumah Inkubasi di Desa/Kecamatan Sukra, Kabupaten Indramayu. Rumah ini sebagai wadah kolaborasi, pemasaran UMKM dan peningkatan kapasitas masyarakat khususnya di Indramayu. PLN NP Unit Pembangkitan setempat pun berjanji ikut mendorong percepatan peningkatan kapasitas UMKM, pemuda, hingga Komunitas Pekerja Migran Indonesia (PMI).

Senior Manager PLN NP UP Indramayu Munif mengatakan, keberadaan rumah inkubasi oleh pihaknya akan didukung. Pasalnya, dengan berdirinya rumah tersebut akan berguna untuk menggerakan para pemuda dalam sejumlah usaha untuk meningkatkan kapasitas dan ekonomi masyarakat. Termasuk menjadi tempat 'jujugan' masyarakat mencari sumber ekonomi keluarga. " Maka dari itu, mari kita secara bersama-sama membenahi baik dari segi visi, pengelolaan, hingga manajemen sumber daya manusianya, " pinta Munif.

Masih dikatakannya, rumah Inkubasi tidak hanya mewadahi UMKM, tetapi juga menjadi tempat bertumbuh bagi Komunitas PMI di Kecamatan Sukra, seperti, kelompok UMKM 'Kamboja' dari Desa Bogor yang menjadi salah satunya. "Kelompok yang terdiri dari para purna PMI sudah memanfaatkan Rumah Inkubasi. Mereka mengelola produk makanan olahan, mulai dari pelatihan, branding, hingga pemasaran. Kerjasama rumah Inkubasi bersama PLN NP UP Indramayu ini adalah untuk mendorong percepatan Kamboja hingga dapat menciptakan produk yang dapat bersaing di pasar global," ucap dia.


 
Sementara itu, Bagus Asep Trisnadi Camat Sukra dalam sambutanya menyampaikan, terima kasihnya kepada PLN NP UP Indramayu, inisiasi yang diciptakan akan tidak boleh berhenti di tengah jalan. Kareba Pemerintah Kabupaten Indramayu telah menyiapkan berbagai program untuk pemberdayaan masyarakat, Sehingga keberadaan rumah Inkubasi akan mempercepat usaha peningkatan taraf hidup masyarakat yang dilakukan oleh pemerintah.
 
"Kami berterima kasih kepada PLN NP UP Indramayu karena telah banyak membantu. Harapannya setelah ini banyak UMKM yang dapat diwadahi Rumah Inkubasi dan ke depan menjadi tujuan masyarakat dalam mencari oleh-oleh khas Indramayu," kata Bagus.

Peresmian ini secara simbolis diresmikan dengan pemotongan pita dan pemotongan tumpeng oleh Agus Kurniawan, Manager Business Support PLN NP UP Indramayu. Hadir dalam kesempatan Camat Sukra serta Kuwu Desa Sukra, Gerakan Pemuda Ansor, Ikatan Pelajar Nahdatul Ulama hingga Karang Taruna Desa setempat pada Jumat 18/10/2024 kemarin.(chm)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:33
07:01
06:26
01:11
02:39
02:22
Viral