Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono berbincang dengan warga saat acara penyambutan di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (17/10/2022)..
Sumber :
  • (ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso/hp)

DPR Harap Pj Gubernur Heru Budi Hartono Bisa Bereskan Persoalan-Persoalan di Jakarta

Senin, 17 Oktober 2022 - 20:19 WIB

Jakarta - Anggota Komisi II DPR RI Rifqinizamy Karsayuda berharap Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono bisa menyelesaikan berbagai persoalan yang ada di Ibu Kota, seperti banjir, polusi udara, dan kemacetan.

"Kami memiliki harapan besar agar persoalan di Jakarta, seperti banjir, kemacetan, polusi udara, dan berbagai hal yang jadi sorotan publik, bisa dibenahi," kata Rifqi di Jakarta, Senin (17/10/2022).

Rifqi berharap berbagai persoalan tersebut dapat dibenahi Heru yang akan menjabat sebagai Pj Gubernur DKI Jakarta sekitar dua tahun. 
Dengan berbekal pengalaman sebagai mantan wali kota Jakarta Utara, Heru Budi diharapkan dapat membenahi berbagai persoalan tersebut.

"Pak Heru adalah sosok yang tidak asing bagi pemerintah Provinsi DKI Jakarta karena meniti karir mulai dari staf, menjadi kepala Badan Keuangan Daerah (BKD) dan pernah menjadi wali kota Jakarta Utara," katanya.

Selain itu, menurut dia, Heru juga akan menghadapi satu tugas politik yang tidak ringan, yaitu Pilkada DKI Jakarta dan Pemilu Presiden (Pilpres) Tahun 2024. 

Rifqi mengingatkan Heru bukan hanya harus tegas, namun juga akomodatif, responsif, dan melindungi seluruh masyarakat, karena Jakarta merupakan episentrum politik nasional

"Kepemimpinan Heru diharapkan bukan hanya tegas namun akomodatif, responsif, dan bisa melindungi semua stakeholder, membingkai kebinekaan dalam satu tarikan nafas Pancasila," ujarnya.

Berita Terkait :
1
2 3 4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
06:26
02:39
02:22
02:22
03:02
00:54
Viral