Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono sambangi posko pengaduan masyarakat di Pendopo Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (19/10/2022)..
Sumber :
  • Abdul Gani Siregar/tvOne

Pj Gubernur DKI Jakarta Terima Langsung Keluhan Warga di Posko Pengaduan

Rabu, 19 Oktober 2022 - 09:06 WIB

Jakarta - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono menyambangi posko pengaduan masyarakat di Pendopo Balai Kota DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Rabu (19/10/2022).

Berdasarkan pantauan tvOnenews.com, Heru tiba di Pendopo Balai Kota DKI Jakarta sekitar pukul 8.00 WIB. Dia pun langsung mendatangi satu per satu meja yang ada di posko.

Sebagai informasi, meja pengaduan tersebut terbagi menjadi lima sebaran wilayah administrasi di DKI Jakarta.

Berdasarkan pernyataan Heru, dia mengatakan bahwa warga yang datang ke posko pengaduan masyarakat ini terpaksa datang secara langsung karena tidak paham sistem laporan lewat JAKI.

"Jadi ada beberapa warga mengadu, tapi tak diajarin sistem JAKI. Jadi ada satu dua warga minta diajarin, kita ajarin," ujar Heru.

Adapun pengaduan hari ini seputar permasalahan surat izin mendirikan bangunan (IMB) dan permasalahan tanah.

"Tadi masalah IMB. Terus ada yang IMB belum bisa terbit karena ketahuan aturan ya. Tapi dicek sudah bisa," ungkapnya.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:33
02:48
01:14
02:16
02:27
02:54
Viral