Ketum Partai Golkar Airlangga Hartarto menyerahkan cinderamata kepada Waketum PPP Amir Uskara dan Ketum PAN Zulkifli Hasan di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Kamis, (20/10/2022)..
Sumber :
  • Antara

Airlangga Hartarto Sebut KIB Refleksi Implementasi Pancasila: Bukan Politik Identitas

Jumat, 21 Oktober 2022 - 21:28 WIB

Jakarta - Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto sebut Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) adalah koalisi yang bersifat refleksi implementasi Pancasila.

Pada kesempatan memberi kata sambutan di acara HUT Partai Golkar ke-58, secara tegas Airlangga Hartanto menyatakan bahwa KIB bukan politik yang memecah belah masyarakat demi kepentingan politik sesaat.

"Koalisi ini juga merefleksikan implementasi Pancasila yaitu untuk tidak memecah belah masyarakat demi kepentingan politik sesaat," kata Airlangga, di JI-Expo Kemayoran, Jakarta Utara, Jumat (21/10/2022).

"Bertakwa kepada Tuhan yang Maha Esa, serta menghargai kebhinekaan masyarakat yang mengutamakan persamaan dan persatuan. Kita bertekad untuk gotong royong untuk kesejahteraan rakyat," lanjutnya.

Lebih lanjut, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Indonesia tersebut menuturkan bahwa KIB politik pemersatu bangsa.

Tidak lagi politik yang memecah belah dengan isu polarisasi.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:08
06:10
01:41
03:04
02:15
03:41
Viral