- Muhammad Bagas/tvOne
Tegas! Luhut Tolak Tawaran Menjadi Cawapres Dampingi Anies Baswedan
Jakarta - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Indonesia Luhut Binsar Pandjaitan secara tegas tolak tawaran menjadi calon wakil presiden (cawapres) mendampingi Anies Baswedan.
Purnawirawan TNI ini tidak ingin terlibat dalam bursa Pilpres 2024.
"Enggak, saya sudah bilang, saya tidak terpikirkan untuk ke situ lagi (Pilpres). Saya 2024, saya pikir sudah cukuplah," kata Luhut saat ditemui di Gedung Ciputra Atreprenur, Jakarta Selatan, Sabtu (29/10/2022).
Lebih lanjut, Luhut menegaskan tidak hanya tawaran dari Anies saja yang dia tolak. Apabila ada tawaran dari pihak lain untuk mencalonkan dirinya sebagai cawapres tetap akan ditolak.
Sang Jenderal ini tidak ingin lagi terjun di dunia perpolitikan. Biarlah masanya di dunia politik berakhir pada 2024.
NasDem Ingin Luhut Jadi Cawapres Anies
Wakil Ketua Umum Partai NasDem Ahmad Ali buka suara terkait tiga kriteria bakal cawapres ideal yang diinginkan Anies Baswedan.
Ia melanjutkan, jika dirinya ditanya ihwal cawapres yang cocok, pilihannya jatuh pada Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan.
Namun, rekomendasi itu jika pendukung Anies dipersepsikan sebagai Islam kanan.
"Kalau pemilih Anies dipersepsikan Islam kanan, terus kan idealnya, kalau saya ditanya ya saya pilih Luhut," kata Ali saat dihubungi tvOnenews.com, Rabu (19/10/2022).
Ia lantas mengungkapkan alasan dirinya memilih Luhut sebagai cawapres Anies. Menurut Ali, basis pendukung Luhut berbeda dengan pendukung Anies.
"Kenapa? Karena basis pemilih Pak Luhut pasti tidak beririsan dengan pemilih dia. Dia punya pemilih sendiri sehingga kemudian menambah kemungkinan untuk menang," ujar dia.
Ia mengingatkan agar Anies tidak memilih cawapres berdasarkan agamanya. Hal ini merujuk pada keberagaman Indonesia yang memiliki banyak suku hingga agama.
"Artinya kalau kita bicara tentang Indonesia jangan kita mengelompokkan atau memilih orang berdasarkan agamanya. Tetapi, melihat potensinya yang bisa membantu untuk pemenangan dia [Anies]," imbuhnya.