Sumber :
- tim tvOnenews/Julio Trisaputra
Haul Gus Dur ke-13, Kisah Perjuangan di Nahdlatul Ulama
Sabtu, 17 Desember 2022 - 22:33 WIB
Jakarta - Peringatan Haul ke-13 Abdurrahman Wahid kembali digelar di kediaman Gus Dur di Ciganjur, Jagakarsa, Jakarta Selatan, Sabtu (17/12/2022).
Haul kali ini mengangkat kisah perjuangan Gus Dur di Nahdlatul Ulama (NU).
"Tema yang diusung kali ini adalah Gus Dur dan Pembaharuan NU. Hal ini karena terkait dengan peringatan Harlah 1 Abad Hijriah NU yang jatuh pada 16 Rajab Tahun Hijriah depan," ujar Ketua Panitia Acara Alissa Qotrunnada Munawaroh Rahman Wahid dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Kamis (17/12/2022).
Haul digelar secara hybrid (luar jaringan dan dalam jaringan), mengingat antusiasme masyarakat untuk ikut serta selalu bertambah tiap tahunnya.
Menurut dia, karena tajuk yang dipilih ihwal perjuangan Gus Dur di NU, maka haul tahun ini akan membicarakan tentang apa saja kiprah perjuangan Gus Dur selama memimpin NU dari 1984 hingga 2000.
"Lalu juga pada bagaimana sebelum dan sesudahnya. Itu yang akan kita refleksikan melalui haul Gus Dur kali ini," kata dia.