Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman.
Sumber :
  • tim tvOnenews/Rizki Amana

Tahun Baru 2023: Polda Metro Jaya Berlakukan Titik Penyekatan di Perbatasan Ibu Kota Jakarta, Konvoi dan Arak-arakan Bakal Diputar Balik

Jumat, 30 Desember 2022 - 20:17 WIB

Jakarta - Pada perayaan malam pergantian tahun baru, pihak Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Metro Jaya memberlakukan titik penyekatan arus lalu lintas. 

Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes Latif Usman mengatakan penyekatan bakal dilakukan pada perbatasan wilayah penyanggah Ibu Kota Jakarta. 

"Ada titik-titik penyekatan yang akan kita lakukan," kata Latif di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Jumat (30/12/2022).

Latif menuturkan pihaknya bakal menerjunkan sejumlah personel Polisi Lalu Lintas (Polantas) pada titik penyekatan tersebut. 

Menurutnya sasaran titik penyekatan tersebut berupa aktivitas masyarakat yang dapat mengganggu keamanan saat perayaan pergantian tahun baru berlangsung. 

"Kita lakukan penyekatan terhadap aktivitas masyarakat yang sekiranya bisa membikin ketidaknyamanan situasi, seperti arak-arakan yang memang yang tidak perlu. Kan nggak perlu arak-arakan, konvoi, akan kita putar balik," ungkap Latif. 

"Karena penyekatan akan kita letakkan pada titik masuk kota Jakarta seperti contoh dari arah Barat itu di Kalideres, Pos Lantas Kalideres. Terus juga di Jakarta Timur di Bogor yang akan masuk ke kota Jakarta. Terus yang dari Bogor ini Lenteng Agung begitu juga Lebak Bulus yang dari arah Tangsel," sambungnya. 

Sementara itu, ratusan personel Polantas diterjunkan dalam perayaan puncak malam pergantian tahun baru di wilayah Ibu Kota Jakarta. 

Latif mengatakan ratusan personel Polantas itu bakal diterjunkan pada sejumlah titik perayaan malam pergantian tahun baru. 

"Jumlah personil Lantas malamnya itu sendiri sekitar 950 personel," pungkasnya. (raa/put)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:23
04:46
05:39
03:03
03:29
02:11
Viral